Jakarta (ANTARA) - Zainal Arifin Paliwang, resmi kembali mencalonkan diri sebagai calon gubernur (cagub) Kalimantan Utara, didampingi oleh Ingkong Ala sebagai calon wakil gubernur (cawagub) dalam Pilkada 2024 yang akan dilaksanakan secara serentak.

Keduanya telah mendaftar pada Kamis, 29 Agustus 2024, di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Kaltara (Kalimantan Utara).

Julukan pasangan calon ini disingkat dengan “ZIAP”. Pasangan ini diusung oleh 12 partai politik dalam pertarungan kontestasi calon pemimpin Kaltara.

Partai-partai pendukungnya meliputi Partai Gerindra, Golkar, PKS, Hanura, NasDem, Gelora, Partai Kebangkitan Nusantara (PKN), Partai Bulan Bintang (PBB), Partai Perindo, Partai Garuda, Partai Solidaritas Indonesia (PSI) dan Partai Buruh.

Zainal saat ini menjabat Gubernur Provinsi Kalimantan Utara di dampingi Yansen Tipa Padan, keduanya memenangkan Pilgub Kaltara 2020 dan dilantik pada 15 Februari 2021 silam.

Baca juga: Pengundian nomor urut pilgub Kaltara dibatasi

Profil Zainal Arifin Paliwang

Memilikki nama lengkap Brigjen. Pol. Drs. Zainal Arifin Paliwang, S.H., M.Hum, ia adalah seorang purnawirawan Polri yang jabatan terakhirnya adalah Analis Kebijakan Utama di bidang Pidum Bareskrim Polri.

Zainal Arifin Paliwang lahir pada tanggal 6 Desember 1962 di Kota Makassar, Sulawesi Selatan.

Setelah menyelesaikan Sekolah Menengah Atas (SMA) di SMAN I Ujung Pandang Makassar. Ia melanjutkan pendidikannya di AKABRI (Akademi Kepolisian) yang lulus pada tahun 1986.

Ia kemudian menjabat Kabag Bin Puskodal Ops Polda Aceh (1997 S.D. 1998), Kaden Prov. Polda Aceh (1998-2000). Kemudian menjadi Kasat Polairud Polda Aceh (2000) dan Pamen Sespim Polri (2000).

Pada tahun 2001 ia dipercaya menjabat Kasat Polairud Polda D.I. Yogyakarta, kemudian Kasat Polairud Polda Jateng (2002) dan Dir. Polair Polda Jateng pada 2003. Dari Polda Jateng ia kemudian diminta menjabat Kapolres Blora Polwil Pati (2003) dan pada 2005 menjabat Kapolres Wonosobo Polwil Kedu Polda Jateng.

Masih di wilayah Jawa Tengah, Ia lalu dipercaya sebagai Kapolres Kendal (2005) dan Wadir Reskrim Polda Jateng (2006). Ia selanjutnya pindah ke Polda Metro Jaya pada 2007 menjabat Dir. Polair.

Dari Jakarta ia dipercaya pindah ke Polda Riau pada 2008 untuk jabatan yang sama, yakni Dir. Polair, sebelum kemudian menjabat Kasubditgakum Ditpolair Baharkam Polri (2011 - 2015).

Sebelum memenangi Pilkada dan menjabat gubernur Kalimantan Utara pada 2021 hingga sekarang, ia pernah menjadi Analis Kebijakan Madya Bidang Polair Baharkam Polri (2015-2018), Wakapolda Kalimantan Utara (2018-2020), Penyidik Tindak Pidana Utama TK II Bareskrim Polri, dan Analis Kebijakan Utama bidang Pidum Bareskrim Polri (2020).

Baca juga: Sekprov: Surat permohonan pengamanan Pilkada Kaltara adalah hoaks

Keluarga

Nama istri : Rahmawati, SH
Anak : Alm. Nofandi, Raspidandi, Zarah

 

Pendidikan

Umum :

  • SD Angkasa 2 Kecamatan Mandai (1975)
  • SMP Negeri I Kasiguncu (1979)
  • SMA Negeri I Ujung pandang Makassar (1982)
  • Sarjana (S1) Fakultas Hukum Universitas Slamet Riyadi, Surakarta (2004)
  • Sarjana (S2) Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta (2006)
Khusus :

  • AKABRI – AKPOL (1986)
  • Sekolah Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK) - (1997)
  • Sekolah Staf dan Pimpinan Lemdiklat Polri (SESPIMPOL) - (2001)
  • Diklat PIM Tk.I Lembaga Administrasi Negara (LAN) - (2015)
Baca juga: Cagub Kaltara Zainal perlihatkan salam metal usai pengundian nomor Karier

Kepolisian :

  • Pamapta Polres Buleleng Polda Bali (1986)
  • Kasat Sabhara Polres Sumbawa Polda NTB (1987)
  • Kapolsektif Alas Polres Sumbawa Polda NTB (1988)
  • Kapolsektif Seririt Polres Buleleng Polda Bali (1990)
  • Kanit Baya Bag Serse TIK Dit Serse Polda Nusra (1991)
  • Paur Sus Set Spripim Polda Nusra (1991)
  • Kanit Serse Um Bag Serse Um Polda Nusra (1992)
  • Patur Muda I SPN Singaraja Polda Bali (1994)
  • Kabag Bin Puskodal Ops Polda Aceh (1997)
  • Kaden Prov Polda Aceh (1998)
  • Kasat Polairud Polda Aceh (2000)
  • Pamen Sespim Polri (2000)
  • Kasat Polairud Polda DIY (2001)
  • Kasat Polairud Polda Jateng (2002)
  • Dir Polair Polda Jateng (2003)
  • Kapolres Blora Polwil Pati Polda Jateng (2003)
  • Dir Polair Polda Riau
  • Kasubditgakkum Ditpolair Baharkam Polri
  • Analis Kebijakan Madya bidang Polair Baharkam Polri
  • Wakapolda Kalimantan Utara (2018)
  • Penyidik Tindak Pidana Utama Tingkat II Bareskrim Polri (2020)
  • Analis Kebijakan Utama bidang Pidum Bareskrim Polri (2020)
Pemerintahan :

  • Gubernur Kalimantan Utara (2021 - saat ini).
Baca juga: Profil Ingkong Ala, cawagub Kaltara pendamping Zainal di Pilkada 2024

Baca juga: Gubernur Kaltara beri dukungan anggaran Bawaslu hadapi gugatan pilkada

Pewarta: Sean Anggiatheda Sitorus
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2024