Sancho pun yakin dirinya akan cepat beradaptasi di Chelsea lantaran dia mempunyai teman di klub tersebut yakni Cole Palmer dan Tosin Adarabioyo.

"Mereka itu lebih muda dari saya ketika saya masih memperkuat Manchester City. Saya belum berkesempatan berbicara dengan mereka tapi saya tahu mereka juga mencari saya," ujar dia.

Terakhir, Sancho pun berjanji akan membuat banyak gol dan assist saat bersama Chelsea lantaran yakin dengan kemampuannya sendiri.

"Saya pemain terampil yang akan membawa kegembiraan ke Stadion Stamford Bridge. Semua berjalan sesuai rencana," kata dia.

Sejak Erik Ten Hag diangkat sebagai pelatih MU, nasib Sancho di klub tersebut memang tidak menentu. Pada musim, dia disebut berselisih dengan Ten Hag yang membuatnya harus dipinjamkan selama setengah musim ke Borrusia Dortmund mulai Januari 2024.

Begitu kembali dari masa peminjaman, nasib Sancho belum berubah. Dirinya justru kembali ditinggalkan ketika Liga Inggris 2024-2025 bergulir sampai akhirnya dipinjamkan ke Chelsea.
 

 

Pewarta: Michael Siahaan
Editor: Junaydi Suswanto
Copyright © ANTARA 2024