Jakarta (ANTARA) - Sebagai salah satu kota metropolitan yang berada di wilayah Provinsi Jawa Barat, Bekasi memiliki berbagai pusat perbelanjaan atau mall yang menarik.

Di Bekasi ada mall besar yang menyediakan berbagai gerai yang menawarkan produk seperti pakaian, makanan,dan berbagai hiburan seperti bioskop, tempat bermain.

Mall di Bekasi bisa jadi salah satu tempat alternatif di akhir pekan untuk dijadikan sebagai tempat asyik buat sekedar jalan untuk menghibur diri. Berikut beberapa rekomendasi mall di Bekasi yang asyik bisa buat jalan-jalan:

1. Grand Metropolitan Bekasi

Grand Metropolitan Bekasi merupakan salah satu mall di Bekasi yang terletak di Jalan K.H. Noer Ali, Bekasi Selatan. Mall ini memiliki gaya arsitektur yang mewah dan modern yang dibangun dengan enam lantai dan dua basement.

Di dalamnya,terdapat lebih dari 30 tenant Food & Beverage mulai dari restoran Barat, China, Jepang, hingga dessert bisa dipilih sesuai selera dan fasilitasnya juga lengkap, mulai dari bioskop hingga arena permainan. Mall ini bisa menjadi salah satu pilihan untuk sekadar jalan-jalan menghibur diri.

2. Metropolitan Mall Bekasi

Metropolitan Mall atau biasa disebut MM merupakan salah satu mall atau pusat perbelanjaan yang terletak di Jalan KH Noer Ali, Kecamatan Bekasi Selatan, Bekasi. Mall ini berdiri tahun 1993 dan mal pertama yang berdiri di Kota Bekasi terdiri dari 4 lantai.

Pusat perbelanjaan ini terletak cukup strategis, diapit oleh jalan tol Jakarta – Cikampek dan Kalimalang, sehingga dapat diakses dengan mudah. Beragam pilihan hiburan bisa Anda dapatkan di sini, mulai dari kuliner, bioskop, hingga area bermain.

3. AEON Mall Deltamas, Bekasi

Aeon Mall Deltamas merupakan salah satu mall besar di Bekasi, yang terletak di Jl. Ganesha Boulevard, Kota Deltamas, Cikarang, Kabupaten Bekasi dengan total luas sewa sekitar 86.000 meter persegi.

Mall ini mempunyai konsep yang memadukan Nature, Future, Japanese, dan Entertain, serta menawarkan ruang terbuka yang cocok untuk dijadikan sebagai pilihan untuk sekedar jalan-jalan menghibur diri.

4. Summarecon Mall Bekasi

Summarecon Mall Bekasi berlokasi di Jalan Boulevard Ahmad Yani Blok M, Bekasi Utara yang terdiri dari empat lantai dan satu lantai basement. Di mall ini ada live music yang menghibur serta terdapat gerai kuliner dan bioskop yang bisa dijadikan salah satu pilihan untuk menghabiskan waktu untuk sekedar jalan-jalan.

5. Grand Galaxy Park Mall

Terletak di Jalan Boulevard Raya, Kec. Bekasi Selatan, Kota Bekasi, Jawa Barat, Grand Galaxy Park Mall memiliki area outdoor rindang dan nyaman buat sekedar hang out. Bahkan, mall ini menyediakan berbagai gerai untuk menikmati kuliner, atau sekadar nongkrong. Mall ini cocok dijadikan sebagai salah satu pilihan untuk sekedar jalan-jalan menghibur diri.

Baca juga: Rekomendasi tempat jogging di Bekasi

Baca juga: Daftar 15 destinasi wisata air di bekasi

Baca juga: 10 destinasi wisata "instagramable" di Bekasi

Pewarta: Sri Dewi Larasati
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2024