Pelaku sudah diamankan berikut barang bukti berupa kain terpal, besi, dan dongkrak
Jakarta (ANTARA) - Polsek Cilincing  Jakarta Utara menangkap pria berinisial R yang diduga pelaku bajing loncat dengan sasaran truk yang sedang melintas di Jembatan Rusunawa Marunda, Kecamatan Cilincing pada 28 Agustus.

"Mereka ini menjalankan aksinya bertiga dan baru satu pelaku yang kami tangkap setelah dua jam  kejadian," kata Kapolsek Cilincing Kompol Fernando Saharta Saragi didampingi Kanit Reskrim Polsek Cilincing Iptu Pilipi Ginting di Jakarta, Jumat.

Ia mengatakan pelaku yang diamankan berinisial R berdomisili di Rusunawa Marunda dan  dua rekannya masih terus dilakukan pengejaran.

"Pelaku sudah diamankan berikut barang bukti berupa kain terpal, besi, dan dongkrak," kata dia.

Petugas menjerat pelaku dengan pasal 363 Kitab Hukum Undang Undang Pidana (KUHP) dengan ancaman pidana tujuh tahun penjara.

Ia menambahkan dari hasil interogasi  pelaku ini masih coba-coba dalam beraksi dengan mengincar truk yang tengah melintas.

Mereka mengaku baru sekali beraksi tapi Kepolisian tidak percaya dan masih  akan mengembangkan ke tempat kejadian perkara lainnya.

"Barang bukti belum sempat dijual karena kejadian jam 12.00 WIB, pelaku diamankan jam 14.00 di Jalan Cakung Drain," kata dia

Ia menyebutkan pelaku diketahui merupakan pengangguran.

Ia mengimbau kepada pemilik kendaraan truk bak terbuka untuk lebih waspada apabila ada barang di belakang terpal.

"Sebaiknya dikunci atau digembok untuk menghindari aksi kejahatan. Kami juga rutin melakukan patroli," jawabnya.

Sementara itu, terkait Jalan Cilincing yang macet dan banyak kontainer berhenti yang memudahkan pelaku memilih truk mana yang mereka incar.

"Korban atas nama Ridho tidak menuntut tapi kami imbau untuk membuat laporan dan dua tersangka masih dalam pengembangan. Dalam aksi yang viral kita belum menemukan senjata tajam saat mereka beraksi," kata dia menambahkan.

Sebelumnya beredar video sejumlah pelaku bajing loncat viral di media sosial saat aksinya terekam kamera dasbor (dash cam) pada sebuah kendaraan yang sedang melintas di Jembatan Marunda yang sedang padat lalu lintas.

Memanfaatkan momen kemacetan, para pelaku melakukan pencurian barang muatan dari sebuah truk yang sedang berhenti.

Ketiga pelaku sudah memiliki perannya masing-masing. Satu orang  naik ke bak truk, satu lagi berperan memindahkan barang yang berhasil diambil, dan lainnya memantau kondisi.
Baca juga: Polisi buru komplotan bajing loncat di kawasan Cakung
Baca juga: Polsek Cilincing tangkap "bajing loncat" terdeteksi lewat media sosial
Baca juga: Polrestro Jaktim ringkus kawanan bajing loncat di Cakung

Pewarta: Mario Sofia Nasution
Editor: Ganet Dirgantara
Copyright © ANTARA 2024