Jakarta (ANTARA) - Menteri Luar Negeri Republik Indonesia Retno Marsudi membuka Festival WOW Indonesia! yang diadakan pada 25 Agustus 2024 di depan gedung Kongres AS Capitol Hill di Washington, D.C.

"Meskipun secara geografis terpisah jarak yang luas, namun Indonesia dan AS memiliki banyak kesamaan, antara lain keragaman masyarakat, toleransi, demokrasi serta komitmen terhadap HAM dan rule of law," kata Menlu Retno di acara itu, sebagaimana rilis pers Kedutaan Besar RI (KBRI) Washington DC yang diperoleh ANTARA, Jumat.

Menlu Retno mengatakan bahwa Indonesia dan AS memiliki banyak kesamaan. Oleh karena itu, ia menilai kedua negara perlu semakin memperkuat persahabatan, agar terjalin semakin banyak kerja-sama yang saling menguntungkan dan berkontribusi bagi perdamaian dan stabilitas dunia.

Dalam pidato pembukaannya itu, Menlu juga menggarisbawahi komitmen Indonesia untuk meningkatkan kerja sama dengan AS di berbagai bidang, antara lain menciptakan rantai pasok global yang berketahanan, mineral kritis dan transisi energi, dengan prinsip inklusifitas.

Sementara itu, perwakilan dari Kemlu AS Dubes Marcia Bernicat dalam kesempatannya menggarisbawahi persahabatan erat yang telah dijalin secara kuat oleh kedua negara.

"Diaspora Indonesia-AS merupakan salah satu komunitas diaspora yang paling pesat berkembang di AS," katanya.

Untuk itu, dia menyampaikan apresiasinya atas kontribusi positif diaspora Indonesia yang tidak hanya memperkaya keberagaman di AS, tetapi juga memperkuat hubungan antar masyarakat
kedua negara.

WOW Indonesia! Festival disebutkan turut dihadiri oleh Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki, Deputi Gubernur Bank Indonesia Filianingsih Hendarta, perwakilan pemerintah AS, Duta Besar negara-negara sahabat, pejabat Bank Dunia dan International Monetary Fund (IMF), serta pegiat budaya dari AS.

Festival tersebut merupakan pagelaran kebudayaan Indonesia terbesar yang pernah diselenggarakan oleh Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di Washington, DC.

Acara itu juga diadakan sebagai bagian dari puncak perayaan 75 tahun hubungan diplomatik Indonesia dan AS serta bentuk komitmen Indonesia untuk meningkatkan people-to-people contact di antara kedua negara.

Selama festival, para pengunjung disuguhi pesona khasanah kebudayaan Indonesia, mulai dari penampilan musisi pop Indonesia, fashion show wastra budaya, tari-tarian, pertunjukan gamelan hingga parade budaya oleh Jember Fashion Carnival (JFC) yang cukup dikenal di dunia internasional.

Tidak hanya itu, para pengunjung juga diajak mencicipi kuliner Indonesia melalui demo masak dan stan makanan khas Indonesia, mulai dari rendang, sate, gado-gado hingga gudeg Jogja.

Selain menggelar festival, KBRI Washington DC juga menggelar Forum Bisnis pada 26 Agustus 2024 dalam rangkaian festival WOW Indonesia!

Baca juga: Menlu sebut peran diaspora penting sebagai agen perubahan nasional
Baca juga: Wamenlu: Diaspora jadi duta siarkan potensi Indonesia ke dunia
Baca juga: Tantowi Yahya: Diaspora berperan penting majukan diplomasi RI

Pewarta: Katriana
Editor: Primayanti
Copyright © ANTARA 2024