Jakarta (ANTARA) - Pendukung pasangan bakal calon gubernur dan bakal calon wakil gubernur (bacagub-bacawagub) DKI Jakarta dari jalur independen Dharma Pongrekun-Kun Wardana mulai ramai berdatangan di Gedung KPU DKI Jakarta, Kamis sore. 
 
Para pendukung yang mengenakan kaos putih dengan foto Dharma Pongrekun bertuliskan "Calon Gubernur DKI Jakarta 2024-2029" tersebut mulai berdatangan dan berdiri di depan KPU DKI Jakarta sekitar pukul 17.35 WIB.
 
Beberapa pendukung juga mengenakan kaos biru dengan foto Dharma Pongrekun-Kun Wardana berlatar belakang merah dan bertuliskan "Ayo Warga DKI Jakarta Mari Berjuang Bersama Dharma Pongrekun-Kun Wardana Abyoto Bacagub-Bacawagub DKI Jakarta" dan "Selamatkan Jiwa Keluarga Kita".
 
Sementara itu, arus lalu lintas di sekitar kantor KPU DKI dijaga oleh pihak kepolisian, Satpol PP, dan Dinas Perhubungan DKI untuk memastikan kawasan aman dan steril selama pelaksanaan acara.

Baca juga: Pramono-Rano tiba di KPU DKI untuk daftar Pilkada 2024
 
Pihak kepolisian fokus menjaga pintu masuk dan luar gedung KPU DKI Jakarta selama pendaftaran calon gubernur (cagub) dan calon wakil gubernur (cawagub) dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) DKI Jakarta.
 
"Penjagaan kami fokuskan di gerbang masuk KPU DKI, area luar, dan dalam KPU DKI selama pendaftaran Pilkada 2024 ini," kata Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Polisi Susatyo Purnomo Condro saat dihubungi di Jakarta, Kamis.
 
Hingga saat ini, lalu lintas di kawasan KPU DKI Jakarta, Jalan Salemba Raya, Senen, Jakarta Pusat belum ditutup. Kendaraan cukup ramai dan masih bisa berlalu lalang.
 
Pasangan bakal calon gubernur dan bakal calon wakil gubernur DKI Jakarta dari jalur independen Dharma Pongrekun-Kun Wardana mendaftar Pilkada ke KPU DKI, Kamis.
 
"Yang pasti konfirmasinya hari terakhir," kata Ketua KPU DKI Wahyu Dinata di kantor KPU DKI di Jakarta, Rabu (28/8) lalu.

Baca juga: Ridwan Kamil-Suswono tiba di KPU DKI untuk daftar Pilkada Jakarta 2024
 
Wahyu menegaskan KPU DKI Jakarta akan terbuka kepada siapapun yang ingin mendaftar Pilkada DKI yang dilaksanakan 27-29 Agustus.
 
"Jadi siapapun esok yang mau hadir termasuk calon perseorangan tentu saja kami akan buka dari pukul 08.00 sampai 23.59 WIB," ujarnya.

Baca juga: Polisi kerahkan 1.035 personel jaga pendaftaran di KPUD hari terakhir

Pewarta: Siti Nurhaliza
Editor: Ade irma Junida
Copyright © ANTARA 2024