Starter kit EFM32 Zero Gecko dari Silicon Labs menyediakan platform kaya fitur untuk evaluasi, prototipe dan pengembangan aplikasi bagi keluarga MCU EFM32 Zero Gecko


JAKARTA, Indonesia, 9 April 2014 (ANTARA/PRNewswire) -- RS Components (RS), merek dagang dari Electrocomponents plc (LSE: ECM), distributor layanan tinggi terkemuka dunia untuk produk elektronik dan pemeliharaan, telah mengumumkan ketersediaan Starter Kit EFM32™ Zero Gecko dari Silicon Labs, sebuah perangkat unggulan bagi perekayasa untuk membiasakan diri dengan mikrokontroler (MCU) EFM32™ Zero Gecko, yang merupakan MCU paling ramah energi dalam industri yang berlandaskan prosesor ARM® Cortex®-M0+.


(Logo: http://www.prnasia.com/sa/2011/05/04/20110504368830.jpg )


Starter kit EFM32ZG-STK3200 berisi sensor dan periferal yang mempertunjukkan sebagian dari aneka kapabilitas MCU dan dapat berfungsi sebagai titik permulaan bagi pengembangan aplikasi. Starter kit ini menghadirkan on-board SEGGER J-Link debugger dan sistem Pemantauan Energi Mutakhir, sehingga memungkinkan perekayasa untuk memrogram, mendebug dan menjalankan pemrofilan arus waktu nyata dari suatu aplikasi tanpa menggunakan peralatan eksternal.


Fitur lainnya dari starter kit ini meliputi:

  • Kapasitor cadangan untuk modus RTC
  • Antarmuka USB untuk host/perangkat/OTG
  • Antarmuka sensor energi rendah (LESENSE) siap demo
  • Sensor cahaya, LC (induktif) dan sentuh
  • Versi-versi kompiler evaluasi gratis


Starter kit Zero Gecko didukung oleh paket perangkat lunak Simplicity Studio, yang merupakan lingkungan antarmuka pengguna grafis komprehensif untuk semua platform komputasi utama termasuk Microsoft® Windows®, Linux dan Mac/OS X. Tersedia dengan starter kit tanpa dikenakan biaya, Simplicity Studio memberikan pengembang akses sekali klik ke semua informasi, dokumentasi, peralatan energyAware, serta perangkat lunak dan pustaka kode sumber yang diperlukan untuk mengembangkan aplikasi ramah energi dengan cepat.


Starter kit EFM32 Zero Gecko Silicon Labs tersedia untuk dipesan langsung dari stok di RS Components untuk pengiriman pada hari yang sama.



Tentang RS Components


RS Components dan Allied Electronics adalah merek dagang dari Electrocomponents plc, distributor layanan tinggi terkemuka dunia untuk produk elektronik dan pemeliharaan. Dengan operasi di 32 negara, kami menawarkan sekitar 550.000 produk melalui internet, katalog dan di konter perdagangan kepada lebih dari satu juta pelanggan, mengirimkan sekitar 44.000 paket setiap harinya. Produk kami, yang bersumber dari 2.500 pemasok terkemuka, mencakup komponen mekanis dan elektrik, pengujian dan pengukuran, otomatisasi dan kontrol serta elektronik.


Electrocomponents tercatat di Bursa Efek London dan pada tahun fiskal lalu yang berakhir pada tanggal 31 Maret 2013 memiliki pendapatan sebesar GBP1,24 miliar.


Untuk informasi lebih lanjut, silakan kunjungi situs web www.rs-components.com.


RS Components

Tan Soo Chun

Manajer Hubungan Masyarakat - Asia Pasifik

Email: soochun.tan@rs-components.com

Telepon: +65-6391-5745


Edelman Public Relations (Singapura)

Yvette Yeo

Manajer

Email: yvette.yeo@edelman.com

Telepon: +65-6347-2355


Informasi lebih lanjut tersedia melalui tautan berikut ini:

@RSElectronics; @alliedelec; @designsparkRS


RS Components di Linkedin

http://www.linkedin.com/company/rs-components


RS Components di Weibo

http://e.weibo.com/u/3206377000?type=0


Tautan yang Relevan:

Electrocomponents plc

www.electrocomponents.com

RS Components

www.rs-components.com

DesignSpark

http://www.designspark.com


SUMBER RS Components


Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2014