Jakarta (ANTARA) - International Boxing Association (IBA) mengumumkan akan mengadakan turnamen tinju piala internasional untuk menghormati Nelson Mandela, yang disebut Piala Mandela yang berlangsung selama 9--14 Oktober 2024 di Durban, Afrika Selatan.

"Ajang tersebut akan diikuti oleh 13 kategori putra dan 12 kategori putri, yang diprediksi akan menjadi turnamen besar dengan partisipasi atlet-atlet berprestasi dan peluang besar untuk pengembangan tinju," demikian keterangan IBA sebagaimana dikutip dari laman resmi World Boxing Association (WBA) di Jakarta, Jumat.

Dijelaskan, kesempatan dalam ajang tersebut akan digunakan untuk mengadakan pemilihan dewan direksi baru Konfederasi Tinju Amatir Afrika dan pertemuan penting lainnya.

Acara yang diadakan di Durban International Convention Center ini didukung oleh Thembekile Mandela Foundation yang didirikan oleh cucu Nelson Mandela yang merupakan direktur organisasi tersebut.

Nelson Mandela adalah karakter yang memberikan pengaruh pada seluruh dunia karena cita-citanya tentang keadilan dan kesetaraan melawan apartheid.

Dia menjalani hukuman 27 tahun penjara karena menyuarakan pendapat banyak orang dan merupakan presiden kulit hitam pertama di Afrika Selatan pada tahun 1994, selain menerima hadiah Nobel Perdamaian.

Bulan Desember mendatang akan menandai peringatan 10 tahun kematian Nelson Mandela. Oleh sebab itu, Asosiasi Tinju Dunia menganggap sebagai momentum tepat untuk memperingati namanya melalui olahraga yang sangat penting baginya dan yang selalu dilatih dan didukung Mandela.

Baca juga: WBA hadirkan Program WBA Kids untuk pendidikan tinju usia dini

Baca juga: WBA Asia hadirkan turnamen regional angkat perkembangan tinju Asia

Pewarta: Aloysius Lewokeda
Editor: Irwan Suhirwandi
Copyright © ANTARA 2024