Tahapan Seleksi

Seleksi CPNS Basarnas 2024 dilaksanakan sejak diumumkan pada 19 Agustus lalu dan seluruh prosesnya dijadwalkan berlangsung hingga pengumuman hasil CPNS 2024 pada 5-12 Januari 2025 serta penetapan NIP CPNS yang lulus dijadwalkan pada 22 Februari s.d. 23 Maret 2025.

Berikut adalah tahapan seleksi CPNS Basarnas 2024 secara lengkap:

1. Seleksi administrasi

2. Seleksi Kompetensi Dasar (SKD)

Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) dilaksanakan melalui Computer Assisted Test (CAT) dengan bobot 40%, yang terdiri atas :
  • Tes Wawasan Kebangsaan (TWK);
  • Tes Intelegensia Umum (TIU); dan
  • Tes Karakteristik Pribadi (TKP).

3. Seleksi Kompetensi Bidang (SKB)

Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) dengan bobot 60%, pelaksanaannya disesuaikan dengan jabatan yang akan dilamar, meliputi :

Untuk jabatan fungsional pranata pencarian dan pertolongan pemula akan melaksanakan kompetensi bidang sebagai berikut:
  1. SKB CAT (bobot 50%)
  2. Seleksi kesehatan dasar dan tes fobia ketinggian (bobot 15%)
  3. Seleksi kesmaptaan jasmani dan seleksi renang (bobot 35%)

Untuk jabatan fungsional nonpranata pencarian dan pertolongan serta jabatan pelaksana akan melaksanakan kompetensi bidang sebagai berikut:
  1. SKB CAT (bobot 50%)
  2. Seleksi kesehatan dasar (bobot 40%)
  3. Seleksi wawancara (bobot 10%)

Rincian formasi serta persyaratan dan jadwal lengkap dari seleksi CPNS Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (BASARNAS) tahun 2024 juga bisa dilihat melalui surat pengumuman BASARNAS berikut:

http://103.40.94.70/240819--PENG.10%20PENGADAAN%20CPNS%20BASARNAS%20T.A%202024_sign.pdf

Demikianlah hal-hal terkait seleksi CPNS BASARNAS tahun 2024. Semoga bermanfaat!

Baca juga: Kejaksaan Agung buka formasi untuk 9.694 CPNS 2024
Baca juga: CPNS BPK 2024, jumlah formasi dan tahap seleksinya

Pewarta: Allisa Luthfia
Editor: Gilang Galiartha
Copyright © ANTARA 2024