Bandung (ANTARA News) - Ketua Umum Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) Wiranto mengatakan antusiasme masyarakat terhadap partainya semakin meningkat selama pelaksanaan kampanye terbuka Pemilihan Umum (Pemilu) 2014.
"Jadi ini titik ke-35 selama kampanye terbuka. Di setiap titik animo masyarakat terhadap Hanura selalu meningkat," kata Wiranto usai menghadiri kampanye terbuka Partai Hanura di Lapangan Tegalega Kota Bandung, Selasa.
Meningkatnya animo masyarakat tersebut, kata Wiranto, menunjukkan bahwa saat ini sudah muncul suatu keyakinan dan kepercayaan publik bahwa Partai Hanura partai yang bersih dan memenuhi harapan mereka.
"Dan ini menunjukkan bahwa rakyat sudah muak dengan korupsi. Salah satu alternatif ialah ketika pemimpin kita bekali dengan hati nurani. Itu bisa mencegah dia berbuat KKN," katanya.
Ia menilai banyak pemangku jabatan yang khilaf sehingga melakukan KKN tapi terdapat obat khusus agar terhindar dari hal-hal negatif tersebut.
"Perbuatan KKN adalah penyakit akhlak dan moral. Obatnya hanya satu, yakni Hati Nurani," ujarnya.
Para caleg yang diusung Partai Hanura, lanjut Wiranto, bukan hanya mencari jabatan semata namun dituntut untuk membangun hati nurani di dada masyarakat.
"Dan kami selalu melakukan kontrol yang ketat, dan ini menjadi kekuatan kami," katanya.
Dirinya mengaku selama ini sengaja turun langsung merasakan kondisi masyarakat kecil seperti menjadi penarik beca, kemudian menjadi pedagang asongan dan lain-lain.
"Jadi cara ini diharapkan dapat menjadi contoh para caleg. Penderitaan rakyat dapat dipahami jika kita bergaul langsung. Dan menjadi pemimpin itu harus menyatu dengan rakyat," kata Wiranto.
Pewarta: Ajat Sudrajat
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2014