Ponsel multimedia ramping dan tipis yang sangat ditunggu-tunggu akan segera tersedia di sejumlah pasar di seluruh dunia LIBERTYVILLE, Illinois, 19 September (ANTARA/PRNewswire/AsiaNet) -- Motorola, Inc. (NYSE: MOT), hari ini mengumumkan bahwa handsetnya yang sangat dinanti, MOTOKRZR, kini tersedia untuk para pelanggan di Hong Kong. Dengan menetapkan patokan lagi untuk desain ponsel, handset baru ini akan memukau pelanggan dengan tampilan depan dari kaca solid yang unik, beragam layanan multimedia, kerajinan tangan yang prima, rincian yang teliti dan sentuhan akhir yang elegan. Ponsel mutakhir ini juga tersedia di seluruh China daratan termasuk Taiwan. Dalam beberapa minggu mendatang, jutaan pelanggan dapat mendengar pengumuman dari operator dan perusahaan telekomunikasi seluruh dunia yang mewartakan ketersediaan MOTOKRZR. "MOTOKRZR mewujudkan komitmen Motorola terhadap keaslian dan inovasi. Kami gembira memasarkan ponsel canggih dengan beragam fitur suara dan multimedia prima kepada pelanggan di seluruh dunia," kata Ron Garriques, Presiden, Bisnis Peralatan Ponsel. "MOTOKRZR adalah handset definitive bagi individu yang menghargai desain mutakhir dan pengalaman berponsel yang menarik." Mengikuti jejak MOTORAZR(TM) yang terkenal di dunia, MOTOKRZR dibuat dengan bahan-bahan elegan dan kuat. Dengan memperlihatkan sentuhan akhir kilau metalik multi dimensi untuk kedalaman visual, MOTOKRZR memancarkan keanggunan yang halus melalui magnesium, krom polesan dan kaca yang diperkeras. Kaca solid di bagian depan -- terobosan teknologi sekaligus yang pertama untuk handset bervolume besar -- menghasilkan kemilau sangat halus yang mengimbangi sentuhan akhir seperti beludru halus di bagian belakang. Tentang Motorola Motorola dikenal di seluruh dunia karena inovasi dan kepemimpinannya dalam komunikasi nirkabel dan broadband. Terinspirasi oleh visi Mobilitas Utuh kami, karyawan Motorola bertekad membantu Anda dapat dan tetap terhubung secara sederhana dan utuh dengan orang, informasi, dan hiburan yang Anda inginkan dan butuhkan. Kami melakukan ini dengan merancang dan menyampaikan produk yang "harus dimiliki", pengalaman yang "harus ada" dan jaringan kuat -- bersama dengan kelengkapan penuh layanan dukungan. Penjualan Motorola, perusahaan yang masuk daftar Fortune 100 dengan kehadiran dan dampak global, berjumlah 35,5 miliar dolar AS pada tahun 2005. Untuk informasi tambahan tentang perusahaan, karyawan dan inovasi kami, silakan kunjungi www.motorola.com. MOTOROLA dan Logo M yang khas terdaftar di Kantor Paten dan Merek Dagang Amerika Serikat. Semua nama produk atau jasa lain adalah milik perusahaan mereka masing-masing. Motorola, Inc. 2006. Semua hak dilindungi Undang-undang. Sumber: Motorola, Inc. KONTAK : Media, John Wernecke dari Motorola +1-847-668-9750 john.wernecke@motorola.com Foto: NewsCom : http://www.newscom.com.cgi-bin/prnh/20020307/MOTLOGO http://www.newscom.com/cgi-bin/prnh/20020415/MOTNOTAGLOGO Arsip AP : http://www.photoarhive.ap.org Meja Sunting Foto PRN: photodesk@prnewswire.com Situs Web: http://www.motorola.com(T.AD001/B/W001/W001) 20-09-2006 09:31:26

Copyright © ANTARA 2006