Jakarta (ANTARA News) - Taufik Hidayat mampu melupakan sejenak masalah yang dihadapinya untuk meraih kemenangan pertama saat memulai mempertahankan gelar di Kejuaraan Dunia di Spanyol, Selasa. Dalam pertandingan yang digelar di Palacio De Deportes, Madrid, juara bertahan Taufik mengalahkan lawan pertamanya Ng Wei dari Hong Kong dua set langsung 21-17, 21-17 hanya dalam 35 menit. Pada putaran kedua, Taufik yang nasibnya akan diputuskan paling cepat Sabtu (23/9) akibat meninggalkan pertandingan pada perempat-final Hong Kong Terbuka beberapa waktu lalu, bertemu Kestutis Navickas dari Lihuania yang menang atas pemain tuna rumah Spanyol Nicolas Escartin Ara 21-11, 21-14. Seperti diberitakan sebelumnya, dalam sebuah insiden yang belum pernah terjadi pada bulutangkis papan atas, Taufik meninggalkan pertandingan pada perempat-final melawan rival kuatnya Lin Dan pada Hong Kong Terbuka hanya tiga menit setelah pertandingan dimulai karena protes terhadap keputusan hakim garis. Direktur turnamen waktu itu, Paisan Rangsikitpho, mengatakan telah melakukan penyelidikan secara tuntas terhadap insiden itu dan menyampaikan penemuan-penemuannya pada Dewan Eksekutif IBF. "Mereka (Komite Event) akan bertemu pada Sabtu untuk membicarakannya lebih jauh. Kami tidak ingin melakukan tindakan yang bisa merugikan peluangnya, terutama dalam sebuah turnamen dimana dia adalah juara bertahan tunggal putra," lanjutnya. IBF mengatakan jika Taufik mencapai semifinal mereka akan menunda keputusan hingga ia tersingkir dari turnamen. Pada final tahun lalu, Taufik yang saat ini peringkatnya melorot hingga urutan 31 dunia mengalahkan Lin Dan di final dan menyandang gelar juara. Selain Taufik, pasangan Markis Kido/Hendra Setiawan juga meraih kemenangan dua set langsung saat menghadapi pasangan Iran Ali Shahoseini/Golam Reza Bagheri pada putaran pertama. Markis/Hendra yang menjadi juara di Hong Kong Terbuka itu membukukan kemenangan 21-18, 21-16 untuk maju ke putaran kedua bertemu pasangan Thailand Sudket Prapakamol/Patapol Ngernsrisuk yang menang dari ganda Brazil Guilherme/Kumasaka/Guilherme Pardo 21-6, 21-12.Pemain Indonesia lainnya yang bertanding Selasa adalah pasangan Jo Novita/Greysia Polii yang akan memperebutkan tempat di putaran ketiga lawan ganda putri Estonia Piret Hamer/Helen Reino.(*)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2006