Bandarlampung (ANTARA) - Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Provinsi Lampung menyatakan bahwa jumlah siswa yang yang akan ikut serta dalam Lomba Kompetensi Siswa (LKS) Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) tingkat nasional ke-32 di Lampung sebanyak 1.047 peserta.

"Pelaksanaan kompetensi siswa yang akan berlangsung di Provinsi Lampung beberapa waktu ke depan adalah kompetisi yang bergengsi untuk siswa SMK, dan menjadi kewajiban pemerintah daerah sebagai penyelenggara untuk menyukseskan ini. Persiapannya sudah mencapai 85 persen dan 15 persen tinggal merapikan beberapa saja," ujar Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Lampung Sulpakar di Bandarlampung, Kamis.

Baca juga: Jatim Juara Umum LKS SMK Nasional XXXI 2023
 
Ia mengatakan berdasarkan data terakhir untuk jumlah peserta secara nasional sebanyak 1.076 siswa. "Kalau pesertanya sekitar 1.076 siswa, kalau ada pendamping bisa lebih dari 3.000 orang yang hadir," katanya.
 
Dia menjelaskan para peserta itu berasal dari 38 provinsi, dan untuk cabang yang diperlombakan sebanyak 37 cabang.
 
"Seharusnya yang hadir sampai 5.000 peserta, karena terkendala dalam mendapatkan tiket penerbangan, jadi tidak semua pendamping ikut. Bagi daerah terdekat ada yang menggunakan perjalanan jalur darat," ucap dia.
 
Menurut dia, kontingen LKS SMK dari Lampung telah menjalani pendidikan dan pelatihan (Diklat) yang dibina oleh pemerintah daerah melalui dinas terkait.

Baca juga: Khofifah: LKS SMK Tingkat Nasional lahirkan siswa unggul dan kompeten

Baca juga: Dua pelajar SMK di Kudus raih medali emas di LKS SMK tingkat Nasional
 
"Kegiatan pendidikan dan pelatihan ini dilakukan dengan tujuan untuk meningkatkan prestasi dan menyukseskan pelaksanaan kegiatan LKS SMK tingkat nasional yang dilaksanakan di Provinsi Lampung," tambahnya.
 
Ia mengatakan kegiatan LKS SMK tingkat nasional ke-32 di Lampung berlangsung pada 19-24 Agustus 2024. "Pembukaan dilakukan pada 20 Agustus bertempat di Gedung Serba Guna (GSG) Universitas Lampung (Unila). Harapannya peserta dari Lampung bisa meraih prestasi di berbagai bidang," ucapnya.

Pewarta: Ruth Intan Sozometa Kanafi
Editor: Endang Sukarelawati
Copyright © ANTARA 2024