Jakarta (ANTARA) - Dalam wawancara setelah pemotretan untuk Elle Korea, Aktris Song Hye Kyo berbicara tentang apa yang dia peroleh dari drama hit “The Glory”.

“Karena ini adalah genre yang belum pernah saya coba sebelumnya, saya memiliki banyak kekhawatiran dan ketakutan. Namun, untungnya, drama ini mendapat banyak cinta, dan saya merasa senang. Ini memberi saya kepercayaan diri bahwa saya bisa melakukan yang lebih baik di masa depan, keinginan untuk menunjukkan versi diri saya yang lebih baik, dan keberanian untuk menantang diri saya dengan hal-hal baru,” kata Song Hye Kyo yang dikutip dari Soompi, Kamis (15/8).

“Saya bukan penggemar berat genre okultisme, tetapi ibu saya sangat menyukainya, jadi saya sudah akrab dengan genre ini sejak kecil. Saya tidak ingin proyek berikutnya setelah ‘The Glory’ menjadi sebuah romansa atau cerita cinta. Untungnya, saat itu saya menemukan ‘Dark Nuns.’ Menonton diri saya sendiri di monitor saat beraksi terasa baru dan menyegarkan, dan saya merasa bersemangat untuk menemukan sisi baru dari diri saya melalui tantangan ini,” katanya soal filmnya yang akan datang berjudul “Dark Nuns”.

Baca juga: Song Hye Kyo kirim kejutan dukung Suzy

Baca juga: Song Hye Kyo "comeback" sebagai pengusir setan


Song Hye Kyo melanjutkan dengan mengungkapkan bahwa dia menyukai orang-orang yang bisa membuatnya bahagia, bahkan hanya melalui percakapan kecil.

“Saya sangat beruntung dikelilingi oleh orang dewasa yang baik. Hidup tidak selalu bahagia, dan selama masa-masa sulit, saya rasa orang dewasa di sekitar saya selalu membimbing saya ke jalan yang baik. Itulah mengapa saya selalu berusaha untuk menjadi orang dewasa yang baik sendiri,” jelasnya.

Merefleksikan karier aktingnya yang sudah lama, dia menyatakan selalu melakukan yang terbaik dalam waktu yang diberikan kepadanya.

Meski hasilnya mungkin tidak selalu baik, tetapi baik di masa lalu, sekarang, atau di masa depan, dirinya akan terus bekerja dengan tenang dan tekun, seperti yang selalu dilakukannya.

Song Hye Kyo menyatakan juga akan menerima kritik jika diperlukan dan menghargai pujian ketika datang.

Baca juga: Agensi minta maaf atas kecelakaan konstruksi rumah Song Hye Kyo

Baca juga: Inspirasi gaya dari karakter serial K-drama "The Glory"

Baca juga: Netflix belum pastikan tanggal rilis "The Glory" bagian 2

 

Penerjemah: Putri Hanifa
Editor: Zita Meirina
Copyright © ANTARA 2024