Jakarta (ANTARA News) - Ribuan kader dan simpatisan Partai Demokrat mengikuti kampanye Partai Demokrat DKI Jakarta di wilayah Kabupaten Kepulauan Seribu, Rabu, yang mengharapkan partai berlabang mercy tetap dapat melanjutkan program-program prorakyat pada masa pemerintahan periode mendatang.
Ketua DPC Partai Demokrat Kepulauan Seribu Hj Neneng Hasanah dalam pidato politiknya mengatakan, mayoritas warga Kepulauan Seribu tetap mengharapkan adanya program-program prorakyat ke depan.
"Demokrat berkomitmen untuk tetap mengawal dan melanjutkan program-program yang telah digulirkan selama dua periode pemerintahan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) tersebut. Oleh sebab itu, Partai Demokrat harus dapat kembali memenangkan Pemilu 2014 seperti yang pernah dicapai pada Pemilu 2009 lalu," katanya.
Neneng Hasanah mengatakan, jika Partai Demokrat tidak dapat memenangkan Pemilu 2014, maka tidak ada jaminan bahwa program-program pro rakyat, seperti PNPM, Kredit Usaha Rakyat (KUR), Jamkesmas, dan lainnya, tetap bergulir pada pemerintahan mendatang.
Namun, jika Demokrat tetap unggul dalam Pemilu mendatang, maka besar kemungkinan berbagai program pro rakyat tersebut dapat terus ditingkatkan.
"Jika Partai Demokrat, khususnya di Kepulauan Seribu pada tanggal 9 April nanti kembali unggul, kami menjamin program-program tersebut akan berlanjut dan lebih massif lagi," kata caleg perempuan DPRD Provinsi DKI Jakarta Dapil 2 yang meliputi Cilincing, Koja, Kelapa Gading, dan Kepulauan Seribu.
Caleg DPR RI Dapil DKI III nomor urut 2 dari Partai Demokrat, Vera Febrianti, yang juga anggota DPR RI menyatakan senada bahwa Selama berada di Kepulauan Seribu, ia mengakui, bahwa mayoritas masyarakat tetap berharap agar program-program pro rakyat, seperti kesehatan gratis, pendidikan gratis, dan bantuan untuk para nelayan, tetap dapat dilanjutkan pada masa mendatang.
Oleh karena itu, Partai Demokrat pun bertekad untuk tetap dapat memenangkan Pemilu 9 April mendatang guna mewujudkan harapan masyarakat tersebut.
"Partai Demokrat akan terus bekerja optimal untuk memenangkan Pemilu nanti, khususnya di Kepulauan Seribu. Selama ini, masyarakat sudah dapat merasakan manfaat berbagai program pro rakyat yang ada, dan kami bertekad program-program itu dapat berlanjut kembali," ujarnya.
Sementara itu, Ketua DPD Partai Demokrat DKI Jakarta H Nachrowi Ramli, dalam pidato politiknya mengatakan, Partai Demokrat tetap akan dekat dengan rakyat. Terlebih, selama ini, kader yang juga pendiri Partai Demokrat, yakni Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), telah membuktikan tekadnya mengawal program-program prorakyat.
"Kalau Demokrat menang, ke depannya Insya Allah rakyat tambah sejahtera lagi. Program pro rakyat akan diteruskan kembali," katanya. (*)
Pewarta: Ruslan Burhani
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2014