Yang terutama, pantai ini tidak tertutup oleh gedung-gedung."
Kendari (ANTARA News) - Menteri Koordinator Perekonomian Hatta Rajasa meminta kepada Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) Nur Alam agar kawasan Teluk Kendari benar-benar difungsikan sebagai ruang publik.
"Saya sudah bicara langsung kepada gubernur dan ikut didengar oleh Wali Kota Kendari, kawasan ini tempat hiburan rakyat," kata Hatta, yang juga Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat Partai Amanat Nasional (DPP PAN), Sabtu malam.
Untuk menjadi tempat hiburan rakyat, katanya, maka pemerintah setempat harus punya perencanaan yang bagus untuk mereklamasi Teluk Kendari menjadi indah.
"Yang terutama, pantai ini tidak tertutup oleh gedung-gedung. Jadi, siapa saja yanng melewati bibir teluk ini bisa menikmati keindahan pantai," katanya.
Selain itu, katanya, dengan perencanaan reklamasi yang baik, maka masyarakat mempunyai tempat hiburan dan ruang publik yang indah.
"Jadi, saya dukung ya kalau pemerintah daerah bisa mereklamasi kawasan ini kemudian dibuat kawasan ruang publik untuk tempat hiburan masyarakat," ujarnya.
Menurut dia, jika ada tempat hiburan yang memadai dan nyaman, maka masyarakat tidak stres.
"Karena itu, saya mengharapkan agar kawasan Teluk Kendari menjadi milik umum agar semua masyarakat menikmatinya," demikian Hatta Rajasa. (*)
Pewarta: Suparman
Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2014