Langkah ini membuat para pengembang bisa menciptakan aplikasi-aplikasi untuk arloji pintar (smartwatch) yang merupakan fase pertama platform Android Wear.
"Kami hampir tidak menyentuh permukaan dari apa yang mungkin dari teknologi mobile," kata kepala Google Android Sundar Pichai dalam satu posting blognya.
"Untuk itulah mengapa kami begitu nyaman dengan wearable karena perangkat-perangkat ini memahami konteks dunia sekitar Anda, dan Anda bisa berinteraksi dengannya secara mudah dan efisien hanya melalui satu lirikan atau satu kata terucap."
Sistem Android Wear akan memudahkan pengembangan aplikasi khusus untuk arloji atau perangkat yang dapat dipakai lainnya.
"Hari ini kami mengumumkan Android Wear, proyek yang memperluas Android ke wearable," kata Pichai. "Dan kami memulainya dengan wearable paling dikenal, jam tangan."
Penjualan global smartwatch diperkirakan tumbuh tahun ini sampai lebih dari 500 persen dari 1,9 juta unit pada 2013.
Dalam kesempatan terpisah Google mengatakan telah memperluas katalog Google Play pada film dan konten lain berbayar atau bersewa untuk 39 negara baru di Eropa, Amerika Latin, Afrika dan Asia, demikian AFP.
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2014
Cara Mudah Temukan Rumah Dijual Disini http://www.propertykita.com