Kegiatan sosialisasi tersebut mengajak warga binaan untuk mengenali para calon anggota legislatif dan cara pencoblosan.
Solo (ANTARA News) - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Surakarta akan menyosialisasikan Pemilihan Umum Anggota DPR, DPD, dan DPRD 2014 di Rumah Tahanan Kelas 1A Kota Solo, Jawa Tengah, 1 April mendatang.
"Pihak KPU Kota Surakarta sudah mengirimkan surat kegiatan sosialisasi untuk ratusan warga binaan di Rutan Kelas 1A ini yang akan dilakukan Selasa 1 April," kata Petugas Rutan Kelas 1A Kota Surakarta, Tentrem. di Solo, Senin.
Menurut Tentrem yang juga merupakan Ketua Tempat Pemungutan Suara Khusus VII, bahwa kegiatan sosialisasi Pemilu Legislatif di rumah tahanan tersebut juga pernah dilakukan pada pemilu sebelumnya.
"Kegiatan sosialisasi tersebut mengajak warga binaan untuk mengenali para calon anggota legislatif dan cara pencoblosan," katanya.
Menurut dia, pihaknya terus melakukan komunikasi dengan pihak KPU terkait dengan pelaksanaan Pemilu Legilatif tersebut agar warga binaannya memperoleh kewajiban yang sama memilik hak suara.
Jumlah hasil pendataan warga binaan yang sudah masuk daftar pemilih tetap (DPT) pada pemilu mendatang sebanyak 464 orang yang terdiri atas 176 orang status narapidana dan 288 orang tahanan.
"Namun, jumlah DPT warga binaan di TPS Khusus VII, masih bisa bertambah atau berkurang. Hal ini tergantung jumlah penghuni Rutan saat waktu pencoblosan," katanya.
Menurut dia, warga binaan setiap hari bisa berubah karena mereka ada yang keluar atau bebas bersayarat atau habis masa tahanannya maupun penghuni baru masuk.
"Jika ada warga binaan yang belum tercantum DPT, mereka akan menggunakan formulir form A5 atau surat keterangan bahwa mereka tidak bisa mencoblosan di daerah domisili atau sesuai dengan ketentuan KPU," katanya.
Menurut Ketua KPU Kota Surakarta Agus Sulistyo, pihaknya sudah mengirimkan surat ke rutan setempat untuk melakukan sosialisasi terhadap warga binaan sebelum pemilu anggota legislatif.
"Sudah kami koordinasikan dengan Rutan bahwa sosialisasi Pemilu 2014 akan dilakukan paling lambat awal April mendatang," kata Agus saat dikonfirmasi soal persiapan TPS Khusus VII di dalam lembaga kemasyarakatan itu.
(B018)
Pewarta: Bambang Dwi Marwoto
Editor: Ella Syafputri
Copyright © ANTARA 2014