Jakarta (ANTARA) - Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono membuka Festival Seni Budaya Bagi 
Disabilitas Tingkat Provinsi DKI Jakarta 2024 sebagai salah satu wadah untuk bercengkerama dan berinovasi warga disabilitas.

"Terus bertahap kita memberikan kenyamanan bagi warga disabilitas. Ya, masih banyak tempat-tempat yang belum lengkap, maka dari itu, tidak bisa kalau saya saja kan, harus terus berkesinambungan," kata Heru saat membuka Festival Seni Budaya bagi Disabilitas 2024 di Jakarta, Rabu.

Dalam acara tersebut, berbagai tarian daerah dipersembahkan oleh anak-anak disabilitas, seperti Tari Saman dari Aceh hingga peragaan busana.

Terkait kegiatan itu, Pemerintah Kota Jakarta Pusat menekankan pentingnya ruang seni dan budaya bagi penyandang disabilitas sebagai upaya menjunjung tinggi kesetaraan aktivitas dan kreativitas.
 
"Kita memang menjunjung tinggi kesetaraan maka kita memberikan ruang yang sebebas-bebasnya untuk kaum disabilitas, sama seperti layaknya yang lain memiliki lingkungan sosial yang kondusif," kata Wali Kota Jakarta Pusat Dhany Sukma di Gedung Kesenian Jakarta (GKJ), Pasar Baru, Jakarta.

Baca juga: DKI berkomitmen tambah persimpangan pelikan yang ramah disabilitas 
Baca juga: Dinas Sosial DKI salurkan 1.211 alat bantu fisik bagi disabilitas
 
Dhany mendukung adanya Festival Seni Budaya Bagi Disabilitas Tingkat Provinsi DKI Jakarta Tahun 2024. Apalagi gedung ini berlokasi di Jakarta Pusat sehingga Gedung Kesenian Jakarta yang merupakan gedung bersejarah memiliki nilai budaya yang baik.
 
"Di sini ada satu gedung bersejarah yang memiliki nilai budaya yang cukup bagus di Gedung Kesenian Jakarta dan hari ini Alhamdulillah dimanfaatkan untuk meningkatkan seni dan budaya bagi kaum disabilitas," ujar Dhany.
 
Dhany menyebutkan, rangkaian Festival Seni Budaya bagi Disabilitas ini memiliki animo yang bagus, dilengkapi dengan penampilan yang rapi, ekspresif dan menjadi media yang baik untuk lebih memberdayakan kaum disabilitas.
 
"Tentunya ini menjadi media untuk kita memberdayakan rekan-rekan kaum disabilitas supaya lebih berdaya lagi," kata Dhany.
 

Pewarta: Siti Nurhaliza
Editor: Sri Muryono
Copyright © ANTARA 2024