Bagi mereka, ini juga merupakan pembangunan karakter
Jakarta (ANTARA News) - Grup idola JKT48 mengumumkan 32 remaja putri yang dinobatkan menjadi generasi ketiga.
Presiden Direktur Dentsu Inter AdMark Group Indonesia Harris Thajeb dalam jumpa media di Jakarta, Sabtu, mengatakan pendaftaran generasi tiga telah dibuka sejak November silam dan diikuti 10.957 pendaftar.
Para finalis yang berusia 13-18 tahun dan lolos dari seleksi dokumen, tari dan vokal itu menjalani latihan tari dan vokal selama lima pekan sebagai persiapan audisi tahap akhir.
"Bagi mereka, ini juga merupakan pembangunan karakter. Misalnya yang tidak percaya diri menjadi percaya diri karena terbiasa berbicara di depan banyak orang," ujar dia.
Para finalis yang resmi menjadi generasi tiga JKT48 adalah Alycia Ferryana, Amanda Dwi Arista, Andela Yuwono, Anggie Putri Kurniasari, Anindhita Rahma Cahyadi, Ayu Safira Oktaviani, Chikita Ravenska Mamesah, Elaine Hartanto, Farina Yogi Devani, Feni Fitriyanti, Fransisca Saraswati Puspadewi, Indah Permatasari, Kezia Putri Andinta, Maria Genenova Natalia Desy Purnamasari Gunawan, dan Martha Graciela.
Selain itu juga Michelle Christo Kusnadi, Milenia Christian Glory Goenawan, Nadhifa Salsabila, Ni Made Ayu Vania Aurellia, Nina Hamidah, Pipit Ananda, Putri Farin Kartika, Rizka Khalila, Shaffa Nabila, Shani Indira Natio, Shanua Gracia, Sofia Meifaliani, Stephanie Pricilla Indarto Putri, Syahfira Angela Nurhaliza, Triarona Kusuma, Yansen Indiani dan Zebi Magnolia Fawwaz.
Anggota generasi ketiga juga akan berpartisipasi dalam JKT48 5th single CD "Flying Get" Launching Concert di Balai Kartini malam ini.
Pewarta: Nanien Yuniar
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2014