Makassar (ANTARA News) - Perangkat smartphone dan gadget lainnya mendominasi transaksi di ajang Mega Bazaar Consumer Show (MBCS) 2014 di Makassar, Sulawesi Selatan.
Transaksi smartphone dan gadget lainnya diperkirakan mengkontribusi 55 persen dari total transaksi MBCS di Makassar, kata Mawardha DJ, Branch Manager Dyandra Promosindo Makassar, perusahaan penyelenggara MBCS Makassar 2014, Rabu.
"Mungkin sekitar 55 persen, sisanya produk komputer, aksesoris, dan produk pendukung lainnya. Memang smartphone dan gadget signifikan," katanya.
Menurutnya, pertumbuhan penjualan gadget dalam pameran tahun ini dipengaruhi oleh meningkatnya jumlah produsen peserta pameran yang menawarkan produk bervariasi dan harga kompetitif.
Ketua Umum Asosiasi Pengusaha Komputer Indonesia (Apkomindo) Sulawesi Selatan Maksi Totok Kurniawan sebelumnya juga memprediksikan smartphone masih akan mendominasi penjualan produk teknologi informasi pada 2014.
Total transaksi senilai Rp15,2 miliar dan pengunjung yang mencapai lebih dari 46 ribu sesuai target pameran yang diselenggarakan 5-9 Maret 2014 itu.
Penyelenggaraan pameran pada awal 2013, mampu menarik lebih dari lima ratus ribu pengunjung serta mencatat nilai transaksi melebihi angka Rp632 miliar di sejumlah kota.
Pewarta: Riesmawan Yudhatama
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2014