Bogor ini adalah surganya untuk orang bersenang-senang, berwisata, healing dengan keindahan dan kesejukan
Kabupaten Bogor (ANTARA) - Penjabat Bupati Bogor Asmawa Tosepu mengibarkan bendera merah putih di Kawah Ratu Gunung Salak Pamijahan Kabupaten Bogor Jawa Barat Kamis, untuk menyambut HUT ke-79 RI.

Asmawa menyebutkan kegiatan yang juga diikuti oleh jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) dan jajaran Pemerintah Kabupaten Bogor serta Komite Olahraga Masyarakat Indonesia itu merupakan kick off pengibaran bendera dalam memperingati hari kemerdekaan tahun 2024.

"Ini semangat luar biasa, hari ini kami melakukan tracking -pendakian- di Gunung Salak bersama para kepala perangkat daerah, Forkopimda, Kormi, para pecinta alam dan masyarakat menyiapkan diri untuk mencapai 2.211 mdpl hingga Kawah Ratu," ungkap Asmawa sesampainya di titik awal pendakian, Pamijahan.

Kegiatan pengibaran bendera di kawasan Gunung Salak ini diawali dengan perkemahan pada Rabu (31/7) malam, lalu dilanjutkan mendaki gunung mulai pukul 05.30 WIB.
Penjabat Bupati Bogor Asmawa Tosepu (tengah) saat mengibarkan bendera merah putih di Kawah Ratu Gunung Salak  Pamijahan Kabupaten Bogor Jawa Barat, Kamis (1/8/2024). ANTARA/HO-Humas Pemkab Bogor.

Asmawa menjelaskan, kegiatan tersebut juga sekaligus bagian dari pengembangan pariwisata dengan mempromosikan Gunung Salak sebagai salah satu ikon Kabupaten Bogor.

"Bogor ini adalah surganya untuk orang bersenang-senang, berwisata, healing dengan keindahan dan kesejukan yang dimiliki Kabupaten Bogor," ujarnya.

Pemerintah Kabupaten Bogor menekankan untuk terus mengembangkan pariwisata berkelanjutan dengan memperhatikan alam dan lingkungan. Kemudian juga menyiapkan infrastruktur akses wisata yang optimal.

Asmawa juga mengajak para generasi muda untuk bersama-sama merawat dan memperhatikan lingkungan di Kabupaten Bogor, termasuk wisata-wisata alam yang ada di dalamnya. (KR-MFS)

Pewarta: M Fikri Setiawan
Editor: M. Tohamaksun
Copyright © ANTARA 2024