Jakarta (ANTARA) - "Halo, Halo Bandung" merupakan salah satu lagu legendaris ciptaan Ismail Marzuki yang menceritakan perjuangan rakyat Bandung di masa pascakemerdekaan Indonesia, tepatnya 1946, dalam peristiwa Bandung Lautan Api.

Ismail Marzuki awalnya menciptakan lagu ini dengan awalan "Halo, halo Bandung" untuk menggambarkan kerinduannya kepada Kota Bandung. Namun peristiwa Bandung Lautan Api membuat Ismail Marzuki mengubah lagu itu menjadi lebih patriotis dengan tempo yang lebih cepat. 

"Halo, halo Bandung" pernah diaransemen ulang oleh Addie MS serta dibawakan kembali oleh band Cokelat.
 
Berikut lirik lagu "Halo Halo Bandung":

Halo-halo Bandung
Ibu kota periangan​​​​​​​
Halo-halo Bandung
Kota kenang-kenangan

Sudah lama beta
Tidak Berjumpa dengan kau
Sekarang sudah menjadi lautan api
Mari Bung rebut kembali

Halo-halo Bandung
Ibu kota periangan​​​​​​​
Halo-halo Bandung
Kota kenang-kenangan

Sudah lama beta
Tidak Berjumpa dengan kau
Sekarang sudah menjadi lautan api
Mari Bung rebut kembali


Baca juga: Lirik lagu "Satu Nusa Satu Bangsa" ciptaan Liberty Manik

Baca juga: Lirik lagu "Syukur" ciptaan Husein Mutahar

Baca juga: Lirik lagu "Garuda Pancasila"

Pewarta: Maria Oktaviana
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2024