Jika Anda mencari karakter dan determinasi, maka kami memperlihatkannya di luar sana."

Milan (ANTARA News) - Tandukan penyerang Napoli, Jose Callejon, yang berbuah gol kemenangan menyodorkan kekalahan kedua bagi AS Roma pada musim ini, sekaligus menghentikan perburuan gelar Liga Italia bagi tim ibukota.

Roma melawat ke San Paolo sambil berharap dapat mengurangi selisih angka di klasemen dengan Juventus, setelah pasukan Antonio Conte memperbesar keunggulan menjadi 14 angka berkat kemenangan 1-0 atas tim peringkat keempat Fiorentina pada pertandingan yang dimainkan lebih awal.

Bagaimanapun, pasukan Rudi Garcia menyia-nyiakan sejumlah peluang dan mendapatkan hukumannya pada menit ke-81 ketika Callejon melompat untuk menyambar umpan silang Faouzi Ghoulam dari sisi kiri, untuk menaklukkan Morgan De Sanctis dengan tandukan yang akurat.

Juventus menguasai puncak klasemen dengan keunggulan 14 angka, meski Roma --yang tetap menduduki peringkat kedua-- masih memiliki satu pertandingan yang belum dimainkan setelah jadwal menghadapi Roma ditunda karena hujan deras.

Pelatih Roma Rafael Benitez dalam laporan AFP mengatakan pada tengah pekan bahwa secara virtual timnya sudah tidak berpeluang meraih gelar, namun kemenangan ke-16 mereka pada musim ini telah membawa mereka kembali ke pertarungan untuk mengamankan peringkat kedua yang menawarkan tiket Liga Champions otomatis.

"Ini merupakan pertandingan beroktan tinggi, mereka memiliki peluang-peluang, dan kami memiliki peluang-peluang, namun kami mampu mencetak gol," kata pemain Spanyol ini kepada Sky Sports.

Callejon tidak berlebihan saat ditanyai signifikansi kemenangan ini, "Sekarang, tujuan kami adalah peringkat kedua."

Ia menimpali, "Jika Anda mencari karakter dan determinasi, maka kami memperlihatkannya di luar sana."

Roma mendapat hantaman sebelum menit ke-15 ketika Kevin Strootman, yang mendapat cedera lutut kanan saat memperkuat Belanda bertanding melawan Prancis pada tengah pekan, harus ditandu keluar lapangan dengan cedera yang masih segar di lutut kanannya.

Ketika Garcia akan berharap pria Belanda itu mendapat kabar bagus menyusul sejumlah tes pada Senin, ia mengakui, "Terima kasih kepada kecepatan yang kami miliki, sehingga kami dapat memiliki sejumlah peluang."

Ia menimpali, "Sayangnya, tidak seorang pun dari kami mampu memasukkannya. Untuk mencetak gol, Anda juga perlu sedikit keberuntungan."

"Kami tidak layak kalah, namun inilah sepak bola. Tidak selalu tim terkuat yang menang," ujarnya.

Roma mampu mengatasi absennya Strootman, namun mereka gagal memaksimalkan dominasi pada babak pertama, di mana Gervinho dan Radja Nainggolan keduanya menguji Pepe Reina.

Roma berhasil memasukkan bola ke gawang lawan pada menit ke-26, ketika Mehdi Benatia menanduk tendangan bebas Alessandro Florenzi dari kiri melewati Reina, namun pemain Maroko itu merupakan salah satu dari tiga pemain yang berada dalam posisi offside.

Beberapa saat kemudian operan Miralem Pjanic mencapai Gervinho yang tidak terkawal di sisi kiri, namun setelah mengecoh penjaganya tembakan sang penyerang dapat diantisipasi Reina.

Gervinho mendapatkan lebih banyak ruang di sisi kiri lima menit sebelum turun minum, namun setelah beradu kecepatan dengan Florenzi, pemain Pantai Gading ini menghentikan gerakannya.

Roma semakin dekat untuk memecah kebuntuan dan ketika Gervinho berada di sisi kanan, ia menyodorkan bola kepada Michel Bastos, yang tembakannya masih dapat ditepis Reina.

Kesempatan Napoli begitu terbatas sampai mereka mendapat peluang dari sepakan Gonzalo Higuain yang melebar.

Menjelang babak pertama usai, Dries Mertens mengecoh Maicon untuk memaksa De Sanctis melakukan hadangan yang luar biasa.

Pemain Belgia itu menguji De Sanctis saat babak kedua telah bergulir lima menit, namun upanya masih melambung.

Napoli semestinya dapat memecah kebuntuan dua menit kemudian, ketika Pjanic memberi operan kepada Higuain, yang meneruskannya kepada Callejon di sisi kanan, namun peluang itu masih dapat diblok De Sanctis yang bergerak maju.

Higuain melepaskan sepakan setengah voli yang melambung di atas mistar gawang De Sanctis dari umpan tarik Lorenzo Insigne beberapa saat kemudian, namun Roma tidak menyerah.

Tembakan Maicon dari umpan tarik Gervinho di sisi kanan membuat Reina harus melakukan penyelamatan, dan kemudian Florenzi menanduk bola yang melebar dari umpan silang Maicon.

Bagaimanapun, kegagalan-kegagalan Roma terbukti berharga mahal, ketika Alessio Romagnoli secara fatal memberi ruang yang cukup kepada Callejon di depan gawang untuk melompat dan menanduk umpan silang presisi Ghoulam melewati De Sanctis.

Pada pertandingan yang dimainkan sebelumnya, gol pemain sayap Juventus Kwadwo Asamoah mengamankan kemenangan 1-0 sang juara bertahan atas Fiorentina, yang akhirnya membuat Conte mau berbicara mengenai gelar juara.

"Kami telah meletakkan satu tangan di trofi," kata pelatih Juventus itu.
(Uu.H-RF)

Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2014