Setlist baru ini terdiri dari 14 lagu yang semuanya menceritakan kehidupan masa muda anak perempuan dari berbagai sudut pandang.
Sebelas lagu di antaranya merupakan lagu utama, yakni "Gadis-Gadis Remaja", "Beach Sandal", "Sampai Kamu menjadi Bintang", "Blue Rose", "Pasangan Terlarang", "Kebun Binatang Saat Hujan", "Musim Panas yang Sangat Kacau", "Don't Disturb", " Virgin Love", "Pembatas Pergantian Hari" dan "Kembang Apiku".
Sementara tiga lagu lain merupakan lagu encore, yakni: "Janji Ya", "Jadilah Batu yang Berputar" dan "Cinderella Tak Bisa Dibohongi".
Para anggota grup mengaku senang dan bangga dapat dipercaya membawakan setlist ini. "Aku perasaannya bangga. Lagu ini artinya bagus-bagus banget kayak lagu 'Sampai kamu menjadi Bintang', tentang perjuangan menjadi bintang yang terang di langit sana," ujar salah seorang anggota grup, Ratu Vienny Fitrilya (Vienny), di Jakarta, Sabtu malam.
Setlist "Gadis-Gadis Remaja" ini ditampilkan perdana, Sabtu malam ini di JKT48Theatre, Senayan, Jakarta. Menurut rencana, para anggota grup JKT48 tim KIII akan menampilkan setlist baru ini secara reguler.
Pewarta: Lia Wanadriani Santosa
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2014