Jakarta (ANTARA) - Sampai hari keempat Olimpiade Paris 2024 pada Selasa malam waktu setempat tanggal 30 Juli yang bertepatan dengan Rabu dini hari di Indonesia, Australia bercokol pada peringkat ketiga dalam daftar perolehan medali Olimpiade Paris 2024 sampai hari keempat.
Mereka sudah mengumpulkan 6 medali emas, 6 medali perak, dan 2 medali perunggu. Hampir semua medali ini diperoleh dari kolam renang.
Sampai Rabu dini hari WIB tadi, atlet-atlet renang Australia sudah mempersembahkan 4 medali emas, 3 medali perak dan 1 medali perunggu kepada negaranya.
Australia mendapatkan medali emas renang dari nomor 200m gaya bebas putri, 400m gaya bebas putri, 100m gaya punggung putri, dan estafet 4x100m gaya bebas putri.
Semua medali emas renang disumbangkan oleh atlet-atlet putrinya, bahkan Mollie O'Callaghan dan Kaylee McKeown serta tim putri mereka dalam nomor 4x100m gaya bebas meraih emas sambil memecahkan rekor Olimpiade.
Australia yang berpenduduk 26 juta atau setara gabungan jumlah penduduk Banten, DKI Jakarta dan Yogyakarta, amat mengandalkan renang dalam Olimpiade.
Berkat renang, Australia hampir selalu bercokol dalam 10 besar Olimpiade dari edisi ke edisi, termasuk finis urutan keenam pada Olimpiade Tokyo 2020 yang diadakan setahun lebih lambat karena pandemi Covid-19.Baca juga: Perenang Australia Kaylee McKeown rebut emas di Olimpiade pertamanya
Di Tokyo pada 2021, Australia mengumpulkan 17 medali emas, 7 medali perak dan 22 perunggu.
9 dari 17 medali emas itu disumbangkan oleh atlet-atlet renang mereka, yang juga menyumbangkan 3 medali perak dan 9 medali perunggu.
Itu adalah pencapaian terbesar renang Australia dalam Olimpiade, yang bahkan melampaui pencapaian di Melbourne pada 1956 dan Sydney pada 2000 manakala mereka menjadi tuan rumah Olimpiade, serta Olimpiade 2004 di Athena.
Di Melbourne, Sydney dan Athena itu, Australia finis urutan tiga dan empat dalam daftar perolehan medali Olimpiade.
Renang adalah satu dari dua cabang olah raga primadona Olimpiade, selain atletik.
Dalam Olimpiade Paris 2024, renang melombakan 35 nomor, sedangkan atletik melombakan 48 nomor.
Dari Olimpiade ke Olimpiade, Australia selalu berjaya di kolam renang, yang belakangan lebih sering dilakukan atlet-atlet putrinya, termasuk di Paris 2024 sejauh ini.
Hanya Amerika Serikat yang melampaui dominasi Australia di kolam renang Olimpiade, yang kemungkinan besar terjadi lagi dalam Olimpiade Paris 2024.
Sampai Olimpiade Tokyo 2020, kedua negara ini merupakan para pengumpul medali renang yang paling banyak.
Australia sudah mengumpulkan 212 medali yang terdiri dari 69 medali emas, 70 medali perak, dan 73 medali perunggu, sedangkan Amerika Serikat telah mengoleksi 579 medali yang terdiri dari 257 emas, 178 perak, dan 144 perunggu.
Baca juga: Kaylee McKeown membuat Australia sabet lagi emas renang
Baca juga: Perenang Australia juara dunia gaya bebas 100m putri
Selanjutnya: Terbiasa dengan air
Copyright © ANTARA 2024