Bantuan ini sangat bermanfaat karena tidak semua kebutuhan bisa tercover oleh pemerintah

Jakarta (ANTARA) - Kementerian Sosial (Kemensos) berkolaborasi dengan platform donasi KitaBisa untuk menangani masalah sosial, termasuk membantu mereka yang mengidap berbagai penyakit berat.

Dalam rilis yang disiarkan oleh Kemensos di Jakarta pada Selasa, Menteri Sosial Tri Rismaharini memberikan bantuan kepada Tanisha dan Zhafira bayi kembar siam asal Lebak, Sri Aulia Azahra (1) pengidap tumor hidung asal Sukabumi dan Irma Nur Syamsiah (21) pasien radang otak asal Bandung.

“Terima kasih kepada orang-orang baik yang telah membantu melalui Kitabisa.com. Terima kasih juga kepada Kitabisa.com yang telah menghimpun dana dan menyalurkan kepada yang membutuhkan. Bantuan ini sangat bermanfaat karena tidak semua kebutuhan bisa ter-cover oleh pemerintah,” kata Risma.

Tanisha dan Zhaifra merupakan bayi kembar siam. Saat berusia 10 bulan, keduanya menjalani operasi pemisahan, namun Zhafira 10 hari kemudian meninggal. Tanisha yang saat ini berumur 1 tahun 9 bulan, masih menjalani perawatan karena belum bisa duduk.

Kemensos lantas memberikan bantuan berupa perlengkapan bayi, stoller, nutrisi, uang duka dan bantuan kewirausahaan bagi orang tua Tanisha. Sementara itu, donasi dari Kitabisa.com terkumpul sebanyak Rp129,18 juta yang diserahkan langsung kepada pihak keluarga pada Selasa siang.

Baca juga: Kemensos salurkan Rp10 miliar donasi bagi pasien ATENSI
Baca juga: Mensos serahkan bantuan bagi pasien dan penyandang disabilitas di Aceh

Adapun untuk Sri Aulia Azahra, pihaknya memberikan bantuan berupa biaya operasional perawatan, alat kebersihan diri, nutrisi, dan pemenuhan hidup layak. Ia menyebutkan bantuan donasi dari Kitabisa.com terkumpul Rp80,4 juta.

Selain itu, Mensos Risma juga menyerahkan bantuan untuk Irma Nur Syamsiah berupa kebutuhan hidup layak, nutrisi dan sandang, sedangkan donasi dari Kitabisa.com terkumpul dana senilai Rp45,5 juta.

Pada kesempatan yang sama, CEO Kitabisa.com M. Alfatih Timur mengatakan sampai saat ini total bantuan yang disalurkan melalui Kitabisa.com sudah terkumpul Rp12,15 miliar untuk 163 pasien di seluruh Indonesia.

Pewarta: Hana Dewi Kinarina Kaban
Editor: Budhi Santoso
Copyright © ANTARA 2024