Kabupaten Tangerang (ANTARA) - Satu mobil jenis truk boks plat nomor B 9413 AI terbakar di jalan Tol Tangerang-Merak (Tamer), KM 42 arah Jakarta, pada Senin dini hari (29/7), karena diduga mengalami kecelakaan lalu lintas.

Kebakaran yang melanda truk boks di jalur satu atau jalur kiri jalan tol Tamer KM 42 sekitar pukul 05.05 WIB itu, kini sudah ditangani petugas pemadam kebakaran dari BPBD Kabupaten Tangerang dan PT Jasa Marga.

"Kita mendapat laporan itu sekitar pukul 05.10 WIB, kemudian tim dari unit Pos BPBD Balaraja langsung diterjunkan ke lokasi kejadian," ucap Kepala BPBD Kabupaten Tangerang Ujat Sudrajat di Tangerang, Senin.   

Ia menjelaskan, berdasarkan laporan di lapangan bahwa peristiwa kebakaran mobil truk itu bermula terjadi ketika pengemudi kendaraan mengalami kecelakaan lalu lintas dengan menabrak pembatas jalan tol tersebut.   

Kendati, atas kejadian itu mengakibatkan percikan api dan kemudian membakar permukaan mobil truk boks tersebut.

"Dugaan sementara supir mengantuk, lalu menabrak barrier pembatas jalan sampai mengakibatkan percikan api yang kemudian membakar ke permukaan mobil itu," terangnya.

Ia menyebut saat ini api sudah berhasil dipadamkan sementara truk juga sudah dievakuasi ke luar jalan tol untuk kemudian dilakukan penyelidikan oleh tim kepolisian setempat.

"Api sudah kita dapat kendalikan dan dilakukan proses pendinginan. Jadi sekarang sudah aman terkendali," katanya.

Dalam hal ini, Ujat tidak menjelaskan lebih detail terkait kondisi sebenarnya terhadap sopir truk boks yang menjadi korban atas peristiwa tersebut.

Namun, disampaikannya, jika pengemudi mobil tersebut telah dilarikan ke Rumah Sakit (RS) terdekat oleh petugas guna mendapat perawatan.

"Supir dibawa ke rumah sakit dan pos pemadam Balaraja langsung melaksanakan pemadaman di area mobil yang terbakar," tuturnya.

Ujat juga menambahkan, untuk menangani insiden kebakaran itu pihaknya menerjunkan satu unit mobil pemadam dan empat personel.

"Untuk menangani kebakaran itu, kami terjunkan satu unit mobil pemadam pos Balaraja dengan empat personel," kata dia.


Baca juga: Bus perangkat desa di Kabupaten Serang alami kecelakaan di Tol Tamer
Baca juga: ASDP imbau pemudik segera pesan tiket hindari kehabisan kuota
Baca juga: Polda Banten tidak gunakan skema "lawan arus" di tol Tangerang-Merak

 

Pewarta: Azmi Syamsul Ma'arif
Editor: Nurul Hayat
Copyright © ANTARA 2024