McConaughey berperan sebagai seorang warga Texas homophobi, penyuka rodeo, yang kemudian jadi penolong untuk pecandu narkoba serta penderita AIDS.
Oscar tersebut adalah yang pertama untuk McConaughey (44).
Dalam film "Dallas Buyers Club" tersebut dia menurunkan berat badannya 23 kilogram untuk memerankan tokoh Ron Woodroof.
"Pertama-tama, saya berterima kasih kepada Tuhan, karena Dia-lah yang saya hormati," kata aktor tersebut di panggung saat menerima piala Oscar.
"Dia menganugerahi hidupku dengan berbagai peluang dan sekarang saya tahu itu bukan karena saya maupun orang lain. Dia telah memperlihatkan padaku fakta ilmiah bahwa rasa syukur akan mendapat balasan."
"Apapun yang kita tuju, apapun yang kita inginkan, apapun yang kita kejar, saya ucapkan 'Amin'," katanya.
McConaughey meraih aktor terbaik Academy Awards 2014 dengan mengalahkan calon lainnya yaitu Bruce Dern "Nebraska," Leonardo DiCaprio ("The Wolf of Wall Street)," Chiwetel Ejiofor ("12 Years a Slave,") dan Christian Bale ("American Hustle").
"Dallas Buyers Club" menghabiskan anggaran hanay lima juta dolar AS yang terhitung murah untuk ukuran Hollywood. Film itu syuting hanya 25 hari.
Penerjemah: Aditia Maruli Radja
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2014