Jakarta (ANTARA) - Apakah Anda sedang mencari aplikasi yang cocok untuk keamanan kontak dan blokir spam? Truecaller bisa jadi aplikasi yang cocok untuk memenuhi kebutuhan tersebut.

Truecaller merupakan aplikasi pelacak lebih dari 400 juta kontak untuk panggilan dan SMS di seluruh dunia. Aplikasi itu bisa memberikan laporan spam berbasis waktu untuk melindungi Anda dari penipuan, komersial dan lainnya secara cepat dan akurat.

Truecaller merupakan perusahaan yang berdiri sejak 2009 di Stockholm, Swedia karya Nami Zarringhalam dan Alan Mamedi. Aplikasi ini dimulai saat kedua pendirinya masih berstatus mahasiswa dan ingin membuat layanan yang dapat mengidentifikasi panggilan masuk dari nomor yang tidak dikenal dengan mudah.

Aplikasi itu dapat melakukan memblokir secara otomatis atau langsung bahkan sebelum panggilan masuk, sehingga Anda tak perlu khawatir terkena spam. Berikut fitur dari Truecaller:
  • Perlindungan ponsel dari telepon atau SMS spam
  • Memberikan perlindungan data pribadi
  • Memberikan data spam yang lengkap
  • Ada kode warna sebagai penanda identitas antara lain, biru untuk penelepon standar, merah untuk spam, ungu untuk panggilan prioritas dan hijau untuk akun bisnis terverifikasi.
  • Akses pop-up dan layar penuh
Baca juga: Fitur anti-spam kini hadir di aplikasi Pesan Android

Baca juga: Kasperksy Lab buat aplikasi anti-spam panggilan telepon ke ponsel


Halaman selanjutnya: Cara melacak nomor ponsel dengan Truecaller Cara melacak nomor ponsel dengan Truecaller

Pelacakan identitas penelepon atau pengirim SMS merupakan fitur unggulan Truecaller.

Aplikasi itu dapat menampilkan Identitas atau ID penelepon seperti nama, lokasi dan informasi lainnya tentang penelepon sebelum telepon diangkat.

Truecaller juga memiliki fitur pemblokiran dari penipu atau nomor yang mencurigakan. Mulai 2021, Truecaller telah memblokir 37,8 miliar panggilan penipu dan 182 miliar SMS mencurigakan. 

Anda dapat menemukan aplikasi Truecaller ​​​​​​​di Google Play atau App Store dan bisa diunduh secara gratis.  Berikut cara melacak identitas penelepon dari ponsel:

1. Kontak yang terintegrasi dengan aplikasi

Buka aplikasi Truecaller di perangkat kemudian cari kolom "pencarian" kemudian input nomor ponsel yang ingin kamu lacak. Setelah itu, tekan tombol “cari” atau ikon pencarian untuk memulai proses itu.

Apabila telah menginstall aplikasi itu, Anda bisa langsung mengetahui identitas atau label penelpon yang masuk.​​​​​​​

2. Label atau nama penelpon dari komunitas

Truecaller memiliki komunitas pengguna yang luas. Komunitas itu bisa membuat label atau menamai sebuah nomer, misalnya "spam" atau "marketing".
Anda pun dapat bergabung dengan pengguna lainnya untuk memberi label pada penelepon.

3. Data pengguna aman

Truecaller menggunakan Caller ID untuk keamanan privasi pribadi sehingga data pengguna tidak bersifat publik. Selain itu, aplikasi melarang penggunaan data tanpa sepengetahuan pemiliknya.

Baca juga: Truecaller Luncurkan Identitas Merek Baru dan Percanggih Fitur Identitas AI untuk Pencegahan Penipuan

Baca juga: Truecaller bantu pengguna WhatsApp perangi panggilan spam

Baca juga: Truecaller Perkenalkan Live Caller ID Untuk iPhone

 

Pewarta: Maria Oktaviana
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2024