Tahun 2023 merupakan tahun yang penuh tantangan, namun berkat dedikasi dan kerja keras seluruh tim, PT PKSS berhasil mencapai pertumbuhan yang signifikan.
Jakarta (ANTARA) - PT Prima Karya Sarana Sejahtera (PKSS), perusahaan anak Yayasan Kesejahteraan Pekerja Bank Rakyat Indonesia (YKP BRI) dan Dana Pensiun BRI, mencatatkan perolehan laba sebelum pajak sebesar Rp147 miliar hingga Juni 2024.
Direktur Utama PT PKSS Revi Rizal dalam keterangannya di Jakarta, Senin, menyatakan nilai tersebut mencapai 126,38 persen dari target Rencana Kerja dan Anggaran Perusahaan (RKAP) Semester 1-2024.
Menurut dia, capaian tersebut merupakan hasil dari komitmen perusahaan menggenjot bisnis di tengah sejumlah tantangan ekonomi yang menghantam. Bahkan kinerja keuangan perusahaan 2023 pun melebihi target yang ditetapkan.
"Tahun 2023 merupakan tahun yang penuh tantangan, namun berkat dedikasi dan kerja keras seluruh tim, PT PKSS berhasil mencapai pertumbuhan yang signifikan," katanya.
Baca juga: BRI raih penghargaan Best Risk Management di CNN Indonesia Awards
Pencapaian laba sebelum pajak 2023, lanjutnya, sebesar Rp223 miliar atau 118,44 persen dari target RKAP sedangkan pada 2024 selama Januari hingga Juni Rp147 miliar.
Pada kesempatan itu Revi Rizal juga mengungkapkan memasuki usia 25 tahun, pada 15 Juli 2024 perusahaan tidak hanya mengejar pertumbuhan profit semata, tetapi juga berusaha membawa manfaat atau kontribusi bagi pembangunan bangsa dan masyarakat Indonesia.
Untuk itu, lanjutnya, dalam merayakan ulang tahun ke-25 dengan tema: "Raising The 25tar: Celebrating Achievements, Creating Global Impact Beyond," diadakan rangkaian acara yang dirangkum dalam Charity Day berupa sunatan massal, resik masjid, donor darah dan sedekah pohon.
"Program ini merupakan salah satu wujud komitmen dalam merealisasikan visi perusahaan, yakni bermanfaat bagi masyarakat dan lingkungan," ujarnya.
Baca juga: BRI perkuat sistem internal guna perangi judi online di Indonesia
Direktur Bisnis PT PKSS Rahman Arif menambahkan program Charity Day merupakan salah satu agenda rutin perusahaan yang sudah berlangsung selama beberapa tahun terakhir yang mana melalui kegiatan tersebut diharapkan kualitas kesehatan masyarakat sekitar menjadi lebih baik .
"Perusahaan tentunya selalu menjaga hubungan atau relasi yang baik dengan masyarakat sekitar, ” katanya.
Pewarta: Subagyo
Editor: Nusarina Yuliastuti
Copyright © ANTARA 2024