Cirebon (ANTARA) -
Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Cirebon, Jawa Barat, mencatat sebanyak 401 haji asal daerahnya yang tergabung dalam kelompok terbang (kloter) 15 sudah pulang ke tanah air dengan kondisi selamat.
 
Kepala Kemenag Kota Cirebon Moh. Khuailid di Cirebon, Senin, menjelaskan rombongan haji itu sebelumnya melakukan perjalanan udara menggunakan pesawat khusus milik maskapai Saudi Arabia Airlines yang mendarat di Bandara Kertajati pada 16 Juli 2024.
 
Ia menyebutkan dari total 402 haji asal Kota Cirebon, hanya 398 orang yang pulang bersama rombongan petugas haji.
 
Dalam kloter tersebut ada satu haji yang pulang lebih awal ke Indonesia karena alasan kedinasan, sedangkan satu orang lainnya meninggal dunia di Makkah, Arab Saudi.

Baca juga: Kemenag Cirebon: 443 calon haji mulai diberangkatkan ke tanah suci

Baca juga: Kemenag Cirebon sebut 50 calon haji lansia mengundurkan diri
 
“Berdasarkan aturan dan ketentuannya, satu haji yang meninggal ini sudah dikuburkan di Makkah. Kami juga sudah memberikan kabar ke pihak keluarga, dan mereka menerimanya,” ujarnya.
 
Khuailid menyebutkan bahwa dalam proses pemulangan Kloter 15, terdapat satu peserta haji yang menderita kanker sehingga memerlukan perawatan intensif di Arab Saudi.
 
Kendati begitu, dia memastikan bahwa peserta haji ini sekarang sudah berhasil dipulangkan dan kini berada di Rumah Sakit Cideres, Majalengka, untuk melanjutkan perawatan medis.
 
“Benar, ada satu haji yang sakit dan suaminya yang menunggu, sehingga dua orang lagi baru tiba pada hari ini. Haji yang sakit saat ini telah mendapatkan perawatan,” ujarnya.
 
Meskipun kepulangan rombongan haji dari daerahnya dilakukan pada waktu berbeda, namun proses pelaksanaan ibadah haji tahun ini tetap berjalan lancar.
 
Ia juga menuturkan seluruh haji asal Kota Cirebon mengaku cukup puas dengan pelayanan yang diberikan petugas, selama mereka melaksanakan ibadah haji di Makkah, Arab Saudi.
 
“Kami bersyukur 401 haji dari Kota Cirebon dapat kembali dengan selamat, meskipun dengan beberapa kendala yang harus dihadapi,” ucap dia.*

Baca juga: Calon haji Cirebon mulai diberangkatkan ke Asrama Haji Indramayu

Baca juga: Dirjen PHU Kemenag: Calhaj lansia diprioritaskan di musim haji 2023

Pewarta: Fathnur Rohman
Editor: Erafzon Saptiyulda AS
Copyright © ANTARA 2024