Kami berharap kegiatan di tiga tempat itu dalam rangka penguatan terhadap kader TP PKK kampung guna mencegah stunting dapat berjalan baik.
Sentani (ANTARA) - Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Pusat Tri Suswati Tito Karnavian akan menyerahkan pemberian makanan tambahan (PMT) kepada ibu hamil dan balita di Puskesmas Onomi, Jayapura, Papua, untuk mencegah stunting atau bertumbuhan lambat, Senin.

Penyerahan bantuan PMT kepada ibu hamil dan balita dalam rangka menyukseskan Hari Anak Nasional (HAN) ke-40 pada Selasa 23 Juli 2024 yang akan berlangsung di Istora Papua Bangkit, Kampung Harapan, Distrik Sentani Timur, Kabupaten Jayapura, Provinsi Papua.

Penjabat Bupati Jayapura Triwarno Purnomo, di Sentani, Senin, mengatakan di Kabupaten Jayapura ada beberapa kegiatan yang menyangkut HAN ke-40, tetapi dilaksanakan di luar Istora Papua Bangkit.

“Kami Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Jayapura sudah dari Juni menyiapkan rangkaian HAN ke-40, baik di dalam Istora Papua Bangkit maupun kegiatan di Puskesmas Onomi dan di Kampung Yoboi dan Abar,” katanya.

Menurut Penjabat Bupati itu, untuk menyukseskan kegiatan di tiga tempat tersebut, dirinya telah berkoordinasi langsung dengan organisasi perangkat daerah (OPD) teknis, seperti Dinas Kesehatan, Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak serta Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP2KB).

“Kami hampir setiap hari melakukan koordinasi supaya pelaksanaan di tiga tempat di Kabupaten Jayapura termasuk di Istora Papua Bangkit menyambut HAN ke-40 berjalan dengan baik dan lancar,” ujarnya.

Dia menjelaskan hingga pagi ini (Senin) persiapan di Posyandu Onomi di Kampung Nendali (Netar) dan Kampung Yoboi serta Abar semua berjalan baik.

“Kami berharap kegiatan di tiga tempat itu dalam rangka penguatan terhadap kader TP PKK kampung guna mencegah stunting dapat berjalan baik,” katanya.

Dia mengharapkan kepada semua masyarakat adat Kabupaten Jayapura supaya mendukung semua agenda dalam rangka menyambut HAN ke-40 supaya berlangsung dengan aman dan lancar.

“Kami pastikah bahwa semua kegiatan ini berjalan dengan baik dan lancar sebagaimana koordinasi yang telah dibangun,” ujarnya.

Kegiatan di Posyandu Onomi Kampung Nendali, Distrik Sentani Timur, Kabupaten Jayapura, Provinsi Papua, selain penyerahan PMT kepada ibu hamil dan balita, pemberian vaksin polio, pemberian bantuan peningkatan gizi, pemberian bantuan pemerintah oleh tim pembina posyandu dan meninjau kegiatan posyandu.

Sedangkan di Kampung Yoboi dan Abar, yakni peninjauan kebun PKK sekaligus penyerahan bibit sayur (Yoboi), peninjauan taman bacaan sekaligus penyerahan buku komik dari Pokja I TP PKK Papua (Yoboi), dan peninjauan UP2K PKK di Kampung Abar.
Baca juga: Wapres harap program terkait stunting dan Papua terus dilanjutkan
Baca juga: MRP undang Menteri PPPA bahas perlindungan perempuan-anak di Papua

Pewarta: Yudhi Efendi
Editor: Budisantoso Budiman
Copyright © ANTARA 2024