peredaran narkoba di wilayah lain cukup tinggi, kalau di kita ini relatif pemukimannya ya aman kondusif,
Jakarta (ANTARA) - Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Selatan melakukan sosialisasi pencegahan narkoba melalui kegiatan meminum kopi bersama sebagai langkah preventif kepada masyarakat.
 
"Malam hari ini kita sudah merencanakan lama yaitu konsepnya seperti dimana Jakarta Selatan banyak orang nongkrong," kata Wali Kota Administrasi Jakarta Selatan Munjirin di Halaman Kantor Wali Kota Administrasi Jakarta Selatan, Jumat malam. 
 
Munjirin mengatakan kegiatan ini juga sebagai bentuk perayaan Hari Anti Narkoba Internasional 2024.
 
Acara yang dihadiri Forum Koordinasi Pimpinan Kota (Forkopimko) serta komunitas pecinta teh dan kopi ini juga bertujuan menjalin silaturahmi bersama semua pihak untuk membahas kemajuan Jakarta Selatan.
 
Salah satu langkah memajukan Jakarta Selatan yakni menekan angka pengguna narkoba agar bisa terhindar dari pengaruh buruk penyalahgunaan.
 
"Tadi sudah disampaikan dari kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Jakarta Selatan, Alhamdulillah di nasional masih paling rendah," ujarnya.
 
Dia berharap adanya kegiatan ini mampu menjalin kerja sama dan kedekatan antar masyarakat untuk bersama menghalau narkoba yang masuk di Jakarta Selatan.
 
Sementara, Kapolres Metro Jakarta Selatan Kombes Ade Rahmat Idnal menilai situasi Jakarta Selatan terbilang relatif dan aman.
 
"Dibandingkan dengan wilayah Kota Madya lain, itu tawuran cukup tinggi, kemudian peredaran narkoba di wilayah lain cukup tinggi, kalau di kita ini relatif pemukimannya ya aman kondusif," ujar Ade.
 
Ke depannya, pihaknya akan rutin melakukan pengecekan para pengguna narkoba.
 
BNN menyatakan sebanyak 3,3 juta jiwa di Indonesia menggunakan narkoba pada 2024. Prevalensi menurun jika dibandingkan 2021 yang mencapai 2,66 juta jiwa.

Baca juga: Komisi III DPR ingatkan Polri tegas terhadap "Kampung Narkoba" Jakarta
Baca juga: Ada "tembok rahasia" untuk transaksi narkoba di Kampung Boncos

Pewarta: Luthfia Miranda Putri
Editor: Desi Purnamawati
Copyright © ANTARA 2024