"Ada sejumlah program studi baru yang nantinya akan dibuka, serta menerapkan kecerdasan buatan untuk menunjang pembelajaran yang lebih baik lagi, " ujar Kepala Divisi Teknologi dan Sistem Informasi PPM Manajemen, Daniel David Parsaoran, di Jakarta, Selasa.
Dia menmenambahkan pada usianya yang ke-57, PPM Manajemen terus berkomitmen untuk meningkatkan keberkelanjutan terhadap keunggulan, serta ketahanan dan adaptabilitas.
"Melalui adaptasi cepat, menjaga kualitas, dan
membangun kepercayaan melalui transformasi dan inovasi, PPM Manajemen terus berkembang dan membuat pencapaian signifikan di berbagai bidang, " jelas dia.
Ketua Umum Pengurus Yayasan PPM, Ir. Tjahjono Soerjodibroto, mengatakan pihaknya telah melalui banyak tantangan dan meraih banyak pencapaian.
"Semua ini tentu tidak akan terwujud tanpa kerja keras, dedikasi, dan komitmen dari seluruh insan PPM Manajemen.Kami sangat mengapresiasi kontribusi, pengorbanan, dan loyalitas yang telah diberikan oleh setiap karyawan, serta dukungan yang tak ternilai dari keluarga masing-masing," kata Tjahjono.
Dalam menghadapi tantangan dan perubahan yang semakin cepat, lanjut dia,membutuhkan semangat yang dinamis dan kerja sama yang erat. PPM sendiri telah melakukan banyak perubahan dan transformasi signifikan, termasuk pengembangan produk baru, perluasan pasar, dan digitalisasi proses bisnis untuk meningkatkan efisiensi dan efektivitas operasional.
PPM Manajemen juga telah menorehkan sejarah prestasi yang gemilang. Pada tahun 2019, PPM School of Management (PPM SoM) dianugerahi sebagai Sistem Penjaminan Mutu Internal (SPMI) Terbaik Kategori Sekolah Tinggi se-Indonesia.
Pada 2020, PPM SoM meraih Akreditasi Unggul pada tingkat institusi. Prestasi ini terus berlanjut pada tahun 2022 dengan kembali meraih Akreditasi Unggul pada tingkat institusi. Terbaru pada 2023, PPM SoM dinobatkan sebagai 'Gold Winner' Perguruan Tinggi Swasta dengan Kualitas Akademik Terbaik.
"Ini adalah bukti dedikasi kami dalam memberikan pendidikan berkualitas dan membentuk masa depan yang lebih cerah bagi para mahasiswa, " imbuh dia.
Baca juga: Gen Z kunci keberhasilan inovasi
Baca juga: Gen Z kunci keberhasilan inovasi
Pewarta: Tim JACX
Editor: Indriani
Copyright © ANTARA 2024