Jakarta (ANTARA News) - Petugas Polres Kota Bekasi membekuk 11 orang diduga anggota geng motor "Tangki" yang terlibat tindak penganiayaan terhadap penjaga warung internet di Pasar Kecapi Pondok Gede.

"Sebanyak 11 tersangka sudah ditahan," kata Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Polisi Rikwanto di Jakarta Rabu.

Rikwanto menyebutkan pelaku itu bernama Resqy Kusuma Agung (19) berperan membacok korban, Gilbert (27) sebagai pembeli air keras dan Nurdiansyah (19) yang menyiram air keras.

Kemudian, tersangka Rendy Kusuma alias Tompel (20 dan pelajar SMK berinisial FJ alias Bogay (16) yang membawa motor rampasan jenis Mio dan telepon selular.

Pelaku lainnya, anak putus sekolah TA alias Jomen (14) membawa senjata tajam, Rio Sumantri (18) membawa samurai, VDN alias Gicun (16) dan FAD (16) yang membawa bambu dan memukul.

Tersangka IL (16) berperan memegang samurai dan pelajar SMP MI (14) membawa celurit.

Sebelumnya, sekelompok pengendara motor membacok penjaga warnet "De Cornet" di wilayah Pasar Kecapi Pondok Gede Bekasi Jawa Barat pada Senin (17/2).


(T014/A029)

Pewarta: Taufik Ridwan
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2014