Jakarta (ANTARA) - Sejumlah peristiwa terjadi di DKI Jakarta pada Senin (8/7) mulai dari perkembangan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2024 hingga kebakaran sebuah rumah tinggal tiga lantai di Jalan Tanah Sereal, Tambora.

Berikut rangkuman berita kemarin selengkapnya yang masih menarik untuk dibaca kembali.

Sebanyak 221 ribu siswa baru diterima pada PPDB 2024

Dinas Pendidikan DKI Jakarta mengungkapkan bahwa pada Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Tahun Ajaran 2024 terdapat 221 ribu lebih Calon Peserta Didik Baru (CPDB) yang diterima di berbagai jenjang pendidikan.

"Untuk PPDB 'online' jumlah siswa yang diterima sebanyak 212.334 CPDB," kata Wakil Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) DKI Jakarta Purwosusilo di Jakarta, Senin.

Berita selengkapnya klik di sini

Jadilah guru yang menginspirasi bukan sekadar memberikan iptek

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta mengingatkan kalangan guru agar menjadi sosok yang dapat menginspirasi, bukan sekadar memberikan ilmu pengetahuan dan teknologi (iptek) ke​​​pada peserta didik.

Hal ini disampaikan Kepala Pusat Data dan Teknologi Informasi Dinas Pendidikan DKI Jakarta Ade Riswanto mewakili Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pendidikan DKI Jakarta Budi Awaluddin dalam acara "BLPT Berkobar (Berkolaborasi dan Berbagi) Bersama Duta Teknologi Kemendikbudristek" yang disiarkan secara daring, Senin.

Berita selengkapnya klik di sini

Warga perlu makin sadar hukum untuk songsong Jakarta jadi kota global

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta mengingatkan warga termasuk pelajar agar semakin sadar hukum untuk mewujudkan kota yang tertib dan teratur guna menyongsong Jakarta sebagai kota global selepas tidak lagi sebagai Ibu Kota Negara (IKN).

Hal ini disampaikan Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) DKI Jakarta Arifin pada kegiatan "Satpol PP Goes to School" yang bertepatan dengan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) di SLB Negeri 01 Jakarta, Senin.

Berita selengkapnya klik di sini

Pameran Flona 2024 berdampak pada kunjungan wisata ke Kepulauan Seribu

Pameran Flora dan Fauna (Flona) 2024 yang digelar di Lapangan Banteng Jakarta Pusat berdampak pada jumlah kunjungan wisatawan ke Kepulauan Seribu, Provinsi DKI Jakarta.

"Pameran Flora dan Fauna (Flona) membantu informasi wisata dan promosi daerah kepada pengunjung," kata Sekretaris Kabupaten (Sekkab) Kepulauan Seribu, Eric PZ Lumbun di Jakarta, Senin.

Berita selengkapnya klik di sini

Petugas berhasil padamkan kebakaran rumah di Tambora

Petugas berhasil memadamkan kebakaran pada sebuah rumah tinggal tiga lantai di Jalan Tanah Sereal 13, RT.01 RW.11 Tanah Sereal, Tambora, Jakarta Barat, Senin sore.

Kepala Seksi Operasi Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Barat, Syarifudin menyebut bahwa pihaknya menerima informasi tersebut dari seorang warga bernama Junet pada pukul 17.33 WIB.

Berita selengkapnya klik di sini

Pewarta: Ilham Kausar
Editor: Ganet Dirgantara
Copyright © ANTARA 2024