Mumbai (ANTARA News) - Platform teknologi media digital, Komli Media mengumumkan peluncuran produk inovatif terbaru bernama Remarketing Demand Side Platform (RDSP) belum lama ini.

Remarketing DSP memungkinkan pemasar digital untuk mengkonversi pengunjung situs menjadi pelanggan setia dengan transparansi penuh dan manajemen biaya media, data pelanggan, strategi kampanye dan analisis kinerja.

Remarketing DSP ini adalah satu platform digital yang terintegrasi untuk mengelola remarketing yang meliputi display, mobile dan social.

"Komli bekerja dengan lebih dari 75 persen dari pengiklan terbesar di Asia Pasifik yang memberi kita kesempatan untuk memahami tren yang muncul di pasar ini. Kami melihat alokasi pendanaan untuk remarketing dari para pengiklan besar terus meningkat seiring dengan berkembangnya dunia digital advertising," kata VP Remarketing Komli Media, Ashwin Putri dalam siaran persnya.

Ia mengatakan bahwa sejalan dengan hal tersebut tentunya para pengiklan membutuhkan transparansi dan kontrol penuh.

Amar Goel selaku CEO dan Pendiri Komli Media menyatakan, pemasaran melalui media sosial dan remarketing akan menjadi pilar utama pertumbuhan untuk membawa Komli ke tingkat berikutnya.

Pewarta:
Editor: Unggul Tri Ratomo
Copyright © ANTARA 2014