"Sektor jasa AS mengalami pertumbuhan selama 15 bulan berturut-turut usai kontraksi pada Desember 2022, kemudian mengalami kontraksi 49,4 persen pada April tahun ini...."
Washington (ANTARA) - Aktivitas ekonomi di sektor jasa Amerika Serikat (AS) pada Juni 2024 mengalami kontraksi untuk kedua kalinya dalam tiga bulan terakhir, mengindikasikan perlambatan ekonomi, lapor Institute for Supply Management (ISM) pada Rabu (3/7).

Indeks manajer pembelian (Purchasing Managers' Index/PMI) sektor jasa AS berada di angka 48,8 persen, 5 poin persentase lebih rendah dibandingkan dengan angka pada Mei lalu, ungkap Laporan Bisnis Jasa ISM terbaru.

Sektor jasa AS mengalami pertumbuhan selama 15 bulan berturut-turut usai kontraksi pada Desember 2022, kemudian mengalami kontraksi 49,4 persen pada April tahun ini. Angka pada Juni merupakan pembalikan dari Mei dan merupakan yang kedua di wilayah kontraksi dalam tiga bulan terakhir.

"Penurunan indeks komposit pada Juni merupakan hasil dari penurunan aktivitas bisnis, kontraksi dalam pesanan baru untuk kedua kalinya sejak Mei 2020, dan kontraksi dalam ketenagakerjaan yang masih berlanjut," ujar Steve Miller, ketua Komite Survei Bisnis Jasa ISM.

Indeks Pesanan Baru sebesar 47,3 persen menunjukkan penurunan 6,8 poin persentase dari angka yang dilaporkan pada Mei. Indeks Ketenagakerjaan mengalami kontraksi untuk keenam kalinya dalam tujuh bulan dan dengan laju yang lebih cepat pada Juni. Angka 46,1 persen ini menunjukkan penurunan 1 poin persentase dibandingkan dengan yang dilaporkan pada Mei.

"Para responden survei melaporkan bahwa secara umum, bisnis mengalami perkembangan mendatar atau menurun, dan meski inflasi mereda, beberapa komoditas mengalami kenaikan harga yang signifikan," tutur Miller. 


 

Pewarta: Xinhua
Editor: Atman Ahdiat
Copyright © ANTARA 2024