Moskow (ANTARA) - Juru bicara istana kepresidenan Rusia, Kremlin, Dmitry Peskov, Selasa (2/7), mengatakan bahwa persiapan kunjungan Perdana Menteri India Narendra Modi ke Rusia telah "memasuki tahap akhir."

Berbicara pada konferensi pers di Moskow, Peskov mengatakan layanan pers kedua pemimpin akan mempublikasikan pengumuman relevan secara bersamaan.

"Kami akan mengumumkan kunjungan ini secara resmi sesuai kesepakatan dengan teman-teman India kami beberapa saat kemudian. Saya hanya dapat mengkonfirmasi kepada Anda sekali lagi bahwa kunjungan tersebut sedang dalam tahap akhir persiapan," katanya.

Dia menggambarkan kunjungan tersebut sebagai hal yang "penting," dan menekankan bahwa Vladimir Putin dan Modi akan membahas keamanan global dan regional, perdagangan dan "semua topik lain dalam agenda."

Kedua negara memiliki "keinginan bersama untuk mengembangkan hubungan," tambahnya.

"Mengingat sifat saling percaya dalam hubungan antara Presiden Putin dan Perdana Menteri Modi, kita dapat berharap akan ada pertukaran pandangan mengenai semua isu yang ada dalam agenda, dan ada banyak di antaranya," tegasnya.

Media Rusia sebelumnya mengatakan Perdana Menteri India kemungkinan akan mengunjungi Moskow pada 8-9 Juli.

Peskov juga menanggapi pernyataan calon presiden AS Donald Trump yang berjanji untuk segera menyelesaikan krisis Ukraina jika dia berkuasa.

"Karena tidak mengetahui apa yang dia bicarakan, kami tidak dapat mengomentarinya. Ini bukan pernyataan pertama oleh Trump dalam hal ini; dia juga mengatakan hal seperti ini sebelumnya," katanya.

Sumber: Anadolu
Baca juga: Rusia pasok anti pesawat Igla untuk India
Baca juga: Putin tak akan hadiri KTT G20 di India, Rusia diwakili menlu
Baca juga: China, India dukung perluasan anggota BRICS pada KTT di Afrika Selatan

 

Penerjemah: Cindy Frishanti Octavia
Editor: Atman Ahdiat
Copyright © ANTARA 2024