Selama pembangunan dan perluasan stadion juga akan menciptakan lapangan kerja dan peluang bisnis untuk penduduk setempat

Manchester (ANTARA News) - Manchester City dikabarkan segera menaikkan kapasitas Stadion Etihad dari 47.620 menjadi 62.170 penonton.

Seperti diwartakan laman ESPN, komite perencanaan pembangunan Manchester City menyetujui rencana tersebut dan keputusan resminya ditentukan pada pertemuan minggu depan.

"Perluasan stadion akan meningkatkan fasilitas untuk menciptakan stadion berkelas nasional dan internasional juga meningkatkan pengalaman pengunjung," kata pernyataan Komite Perencanaan Pembangunan Manchester City dilansir dari laman ESPN, Kamis (6/2).

"Tribun utara dan selatan akan menjadi bagian menonjol di kampus Etihad dan kota Manchester bagian timur," katanya.

"Selama pembangunan dan perluasan stadion juga akan menciptakan lapangan kerja dan peluang bisnis untuk penduduk setempat," katanya.

Jika pembangunan stadion ini sukses maka kota Manchester akan memiliki dua stadion terbesar di Liga Premier. Old Trafford milik Manchester United dengan kapasitas 76.000 penonton dan Etihad 62.170 penonton.

Penerjemah:
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2014