Meski demikian, pihak berwenang mengatakan, kekhawatiran semula bahwa kapal itu dipenuhi pupuk tidak berdasar, lapor Reuters.
"Itu adalah kapal barang yang kosong," kata Menteri Perhubungan Frederic Cuvillier kepada stasiun televisi BFM-TV.
Dua helikopter menyelamatkan selusin awak kapal, kata Jean Espilondo, wali kota Anglet, sebuah daerah di dekat perbatasan Prancis dan Spanyol yang terletak di dekat lokasi kejadian.
"Semua orang sudah diungsikan. Mereka tampaknya dalam keadaan aman dan baik dan akan dibawa ke rumah sakit untuk pemeriksaan," kata Espilondo kepada Reuters.
Kapal Luno itu mengalami kerusakan mesin sebelum insiden tersebut, kata Espilondo.
Patrick Dallennes, seorang pejabat pemerintah daerah, mengatakan, kapal itu memiliki antara 120 dan 160 meter kubik bahan bakar dalam tangki-tangki pada saat musibah itu, yang terjadi ketika angin bertiup kencang.
"Untuk saat ini tingkat polusi terbatas," katanya.
Penerjemah: Memet Suratmadi
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2014