Roma (ANTARA) - Sebanyak 17 kota di Italia akan menerima peringatan panas pada akhir pekan ini, demikian disampaikan Kementerian Kesehatan Italia pada Kamis (27/6), mengisyaratkan bahwa musim panas yang luar biasa panas akan segera tiba.

Kementerian tersebut mengatakan bahwa 17 dari 27 kota di Italia yang dipantaunya akan berada di bawah peringatan panas Level 2 mulai Sabtu (29/6), termasuk Florence, ibu kota Tuscan; Palermo, ibu kota Sisilia; dan Roma, ibu kota Italia.

Sebagian besar wilayah utara negara itu diperkirakan akan terhindar dari kenaikan suhu terburuk. Namun, di wilayah timur laut Italia, yaitu kota Trieste dan Verona, kemungkinan besar akan terdampak parah oleh sengatan panas. Kementerian tersebut mengumumkan bahwa peringatan panas akan tetap berlaku hingga setidaknya Senin (1/7) mendatang.
 
 Seorang anak laki-laki bersantai di Fontana di Trevi di Roma, Italia, pada 22 Agustus 2023. (ANTARA/Xinhua/Jin Mamengni)


Peringatan panas Level 2 menunjukkan bahwa cuaca tersebut menimbulkan risiko kesehatan, terutama bagi anak-anak, lansia, dan mereka yang memiliki kondisi medis serius. Kementerian itu merekomendasikan agar penduduk di kota-kota yang terdampak parah oleh cuaca panas tetap berada di dalam ruangan antara pukul 11.00 hingga 18.00 waktu setempat dan melakukan tindakan pencegahan lainnya guna mencegah penyakit yang berhubungan dengan cuaca panas

Menurut situs pemantau cuaca Italia, Il Meteo, suhu di hampir 12 kota di negara tersebut diperkirakan akan mencapai 40 derajat Celsius pada Sabtu pekan ini, karena arus cuaca hangat bergerak ke arah utara dari Afrika.

Italia telah mengalami musim panas yang luar biasa panas dan kering selama dua tahun terakhir. Suhu rata-rata di Italia juga telah meningkat 1,1 derajat dalam 30 tahun terakhir.

Pewarta: Xinhua
Editor: Santoso
Copyright © ANTARA 2024