Jakarta (ANTARA) - Barito Putera resmi merekrut tiga pemain asing yakni Lucas Gama Moreira, Levy Clement Madinda, dan Lucas Morelatto Da Cruz, serta memperpanjang kontrak Rizky Pora di Banjarmasin, Jumat.

Lucas Gama didatangkan dari PSIS Semarang, sedangkan Levy Madinda direkrut dari Persib Bandung, sedangkan Lucas Morelatto diboyong dari klub Portugal, CD Mafra.

Manajemen Barito Putera memberikan kontrak kepada Lucao, Levy Madinda, dan Lucas Morelatto dengan durasi masing-masing selama satu musim.

Ketiganya resmi menjadi keluarga besar tim Laskar Antasari usai menandatangani kontrak di kediaman pendiri Barito Putera, H Abdussamad Sulaiman dan Hj Nurhayati, yang dipimpin langsung CEO Barito Putera, Hasnuryadi Sulaiman.

"Alhamdulillah ini merupakan rencana Coach RD dan Alhamdulillah kontrak ini bisa terlaksana. Kami berharap apa yang sudah direncanakan ini bisa menghasilkan prestasi di Liga 1 musim depan," kata Hasnuryadi seperti dikutip dari keterangan tertulis yang didapat pewarta.

Baca juga: Barito Putera pertebal pertahanan dengan rekrut dua pemain baru
Baca juga: Barito Putera akan mulai lakukan latihan pada Kamis jelang musim baru


Selain ketiga pemain asing, manajemen Barito Putera pun meresmikan perpanjangan kontrak kapten Laskar Antasari, Rizky Pora.

Pemain yang telah 11 tahun berseragam kuning-kuning kebanggaan Barito Putera itu memperpanjang masa baktinya selama satu musim, dan berharap bisa menutup kariernya bersama Laskar Antasari dengan menjadi juara Liga 1.

"Tadi Rizki Pora menyampaikan mudah-mudahan dia bisa mengakhiri kariernya di Barito Putera dan menutupnya dengan membawa Barito menjadi juara Liga 1. Aamiin Allahuma Aamiin," tutup Hasnuryadi.

Sejak akhir Mei silam, Barito Putera telah aktif mengamankan jasa pemain-pemain yang mereka harapkan dapat mengangkat performa tim. Selain memperpanjang kontrak pelatih Rahmad Darmawan, mereka juga memperpanjang kontrak Nazar Nurzaidin, Yuswanto Aditya, Muhammad Firli, dan Abdul Aziz.

Klub asal Banjarmasin itu juga telah mendatangkan mantan kiper timnas yakni Muhammad Ridho, dan diikat kontrak berdurasi dua tahun.

Barito Putera mengakhiri putaran reguler Liga 1 musim 2023/2024 dengan menghuni posisi kesepuluh di klasemen akhir, dengan koleksi 46 poin.

Baca juga: Barito Putera datangkan mantan kiper timnas Muhammad Ridho

Pewarta: A Rauf Andar Adipati
Editor: Teguh Handoko
Copyright © ANTARA 2024