Ini adalah sebuah bentuk apresiasi yang luar biasa bagi saya dan Timnas U-19. Buku ini sangat inspiratif dan bermanfaat,"
Sleman (ANTARA News) - Pelatih Tim Nasional Indonesia Usia di bawah 19 tahun Indra Sjafri meluncurkan dua buah buku tentang biografinya dan sepak terjangnya di dunia sepak bola.

Peluncuran buku berjudul "Indra Sjafri Menolak Menyerah dan "Official Story Timnas U-19 Semangat Membantu" ini dilakukan di Hotel Universitas Negeri Yogyakarta (UNY), Minggu.

Peluncuran buku ini yang juga dihadiri Menteri Negara Pemuda dan Olahraga Roy Suryo serta Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Marie Eka Pangestu ini bertepatan dengan ulang tahun Indra Sjafri ke 51.

Buku berjudul Menolak Menyerah menceritakan perjuangan dan perjalanan karir Indra Sjafri selama menjadi pelatih Timnas U-19.

Menurut penulis buku, FX Rudi Gunawan, buku tersebut mengisahkan tentang perjalanan serta lika liku Timnas U-19.

"Namun yang utama buku berisi tentang perjalanan karir Indra Sjafri selama bersama Timnas U-19," katanya.

Sedangkan Mari Eka Pangestu mengatakan buku ini menceritakan tentang orang-orang kreatif yang memberikan manfaat besar untuk bangsa dan negara.

Indra Sjafri mengaku terharu dengan penulisan dua buah buku tersebut.

"Ini adalah sebuah bentuk apresiasi yang luar biasa bagi saya dan Timnas U-19. Buku ini sangat inspiratif dan bermanfaat," katanya.

Pewarta: Victorianus SP
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2014