Jakarta (ANTARA News) - Hujan yang mengguyur Jakarta dan wilayah sekitarnya sejak malam tadi sampai pagi WIB, telah membuat air merendam sejumlah jalan, perumahan dan sudut wilayah ini.


Mengutip rangkaian pesan Polda Metro Jaya dalam akun Twitter ‏@TMCPoldaMetro, beberapa titik wilayah di Jakarta sampai Tangerang dan Bekasi kembali terendam air.


Di antara titik wilayah yang terkena banjir adalah kawasan seputar Green Garden, Jakarta Barat, kawasan sekitar Jl Tanjung Duren Raya depan SMK Penabur, Duri, Semanggi di Jakarta Selatan, dan sejumlah wilayah lainnya.


Banjir ini juga membuat lalu lintas di beberapa wilayah, terganggu, dan ini termasuk di jalan tol. "Imbas #banjir di #Tendean, Tol Jelambar arah ke Cawang lalin padat hingga Exit Pancoran," tulis satu twit pada pukul 8.38 WIB lalu.


Sementara itu, masih menurut TMC Polda Metro, air membanjiri Perumahan Pd. Jaya Mampang, Jakarta Selatan, hingga setinggi 100 cm, sedangkan di Jl Gunung Sahari, Jakarta Pusat, depan markas Armada Barat juga dilanda banjir.


Wilayah lain yang disebut terkena banjir pagi ini diantaranya adalah di depan kampus Esa Unggul yang membuat lalu lintas di sekitarnya memadat, demikian juga di Jalan Kemang Raya, Jakarta Selatan, Jl Otista Raya arah ke Kampung Melayu di Jakarta Timur.


Sejumlah kompleks seperti Mas Naga Bintara Jaya air sudah menggenang sampai 70-80cm, juga di Bolevard Harapan Indah, Bekasi Barat, depan Palmcourt Apartment di Jl Gatot Subroto, sementara di depan Pasar Benhil air sudah setinggi 30 cm.


Menurut TMC Polda Metro, banjir telah memelankan laju kendaraan sehingga macet pun tak terhindar seperti terjadi di Ciledug, Tangerang, depan dapartemen keuangan, sementara ketinggian air di Wijaya Timur, Petogogan, Jakarta Selatan, mencapai 80cm.

Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2014