Martinez kemungkinan bertahan pada formasi tiga bek tengah 3-4-3 yang sentral dalam memuluskan perjalanan Portugal ke Euro 2024.
Dia juga berusaha mengeksploitasi secara penuh kualitas individual tinggi pemain-pemainnya yang rata-rata berorientasi menyerang dan menjadi tulang punggung serta turut menentukan kesuksesan klub-klub mereka.
Dalam skema itu, Ruben Diaz, Gonzalo Inacio dan Antonio Silva, bermain sejajar di sepertiga pertama lapangan dengan tugas utama menghalau pemain-pemain Ceko menyentuh area pertahanan Portugal dan sekaligus melindungi kiper Diego Costa dari gangguan penyerang-penyerang Ceko.
Joao Cancelo dan Diogo Dalot yang berperan penting di sayap permainan Barcelona dan Manchester United, akan menjaga kedua sayap pertahanan Potugal dan sekaligus bahu membahu bersama dua penyerang sayapr (kemungkinan Rafael Leao dan Bernardo Silva) dalam meneror lini belakang Ceko.
Jimat mereka yang sudah menua, Cristiano Ronaldo, sepertinya tetap menjadi andalan utama serangan Portugal, sedangkan Vitinna dan Bruno Fernandes menjadi pengatur ritme permainan sebagai poros ganda di lapangan tengah.
Baca juga: Roberto Martinez sudah kantongi kekuatan Republik Ceko
Pelatih Republik Ceko Ivan Hasek sepertinya juga akan memasang tiga bek namun dengan posisi "front three" yang memajukan kedua sayapnya dalam formasi 3-4-1-2.
Berbeda dari Portugal yang mensejajarkan trisula mereka, pelatih Ivan Hasek kemungkinan menugaskan Antonin Barak mengisi ruang tengah agak di belakang duet serang Adam Hlozek dan Patrik Schick.
Sedangkan Lukas Provod dan Thomas Soucek menjadi dua gelandang yang menjadi penyeimbang lapangan tengah yang mengatur ritme permainan Ceko.
Di sayap permainan, David Jurasek dan Vladimir Coufal menjadi dua fullback yang aktif membantu para winger merancang serangan dari sayap, selain melindungi trio bek tengah yang akan dikomandoi oleh Tomas Holes.
Ceko pasti berpikir untuk meniru keberhasilan tetangganya, Slovakia, dalam menjungkalkan tim kuat Belgia beberapa jam lalu. Tapi Portugal pastinya sudah belajar untuk menutup skenario Slovakia bisa diulang oleh Republik Ceko.
Baca juga: Jadwal pertandingan Grup F Piala Eropa 2024 di Jerman
Copyright © ANTARA 2024