Jakarta (ANTARA) - Jersei sudah barang tentu menjadi barang yang wajib dirilis di setiap perhelatan turnamen akbar antar negara di benua Eropa, Piala Eropa atau Euro 2024.
Menjelang Euro 2024 yang akan digelar pada 14 Juni - 14 Juli di Jerman, 24 negara peserta berbondong-bondong merias diri agar "jersei perang" masing-masing siap bertempur di ajang yang dilangsungkan di Jerman tersebut.
Persaingan pun terjadi antara jenama-jenama kenamaan dunia yang memproduksi jersei diantaranya Adidas, Nike, Puma, Macron, Hummel dan Joma untuk merepresentasikan jersei yang ikonik selama gelaran Piala Eropa 2024.
Jenama Nike menjadi jenama yang paling banyak meluncurkan tampilan seragam perang di kontestan Piala Eropa kali ini. Nike meluncurkan jersei dari Kroasia, Inggris, Prancis, Belanda, Norwegia, Polandia, Portugal, dan Turki.
Di posisi kedua, jenama kenamaan yang berasal dari Jerman, Adidas yang meluncurkan jersei dari negara-negara seperti Jerman, Spanyol, Belgia, Italia, Skotlandia, Hungaria, dan Wales. Lalu di urutan ketiga Puma yang meluncurkan jersei Austria, Islandia, Serbia, dan Swiss.
Jersei utama 24 kontestan masih didominasi dengan warna merah yang merupakan representasi dari bendera negara. Jersei Utama dengan dominasi warna itu diantaranya dari Spanyol, Portugal, Belgia, Denmark, Swiss, Republik Ceko, Austria, Albania dan Hungaria.
Dengan geliat industri jersei yang kini merambah ke ranah fashion, jenama-jenama kenamaan tersebut mayoritas juga menghadirkan sentuhan-sentuhan bernuansa retro atau klasik yang kaya dengan representasi jersei timnas di masa lalu. Namun sentuhan bernuansa retro tersebut kini dengan kemasan yang jauh lebih baik dengan dilengkapi dengan teknologi yang dilekatkan di masing-masing jersei.
Trend jersei bernuansa retro tersebut juga menjadi pilihan tertinggi dalam ulasan yang diberikan oleh planet football yang menempatkan seragam perang Perancis menjadi jersei di urutan pertama. Di urutan kedua terdapat jersei utama dari Denmark. Di bawah tim berjuluk tim Dinamit tersebut, terdapat jersei dari tuan rumah, Jerman. Di urutan keempat dan kelima jersei bernuansa retro secara berurutan ditempati oleh Belanda dan Inggris.
Baca juga: Ian Maatsen gantikan De Jong gabung skuad Belanda
Baca juga: Grup E Piala Eropa 2024 jadi arena perang jenderal lapangan tengah
Baca juga: Kane: Kekalahan dari Islandia adalah panggilan untuk bangkit
Halaman berikut: sentuhan retro yang masuk jersei utama lima terbaik
Editor: Dadan Ramdani
Copyright © ANTARA 2024