Jakarta (ANTARA) - Perusahaan teknologi, Acer, menghadirkan kamera 3D ringkas bernama SpatialLabs Eyes Stereo Camera sebuah kamera yang dapat digunakan untuk menangkap gambar-gambar yang menakjubkan dan stereoskopis.

Fotografer dapat melihat hasil tangkapan dalam bentuk 3D yang imersif karena kamera ini terintegrasi penuh dengan jajaran produk SpatialLabs.

“Acer SpatialLabs Eyes Stereo Camera melengkapi portofolio 3D stereoscopic Acer, memberikan solusi mulai dari pengambilan dan pembuatan konten, hingga tampilan dan interaksi,” ujar COO Acer Inc Jerry Kao membahas kamera teranyarnya itu dalam keterangannya, Sabtu.

Baca juga: Insta360 X4 resmi masuk ke Indonesia, bawa kamera 360 ke level 8K

Membahas spesifikasi, Acer SpatialLabs Eyes Stereo Camera memiliki desain berukuran saku dan membawa resolusi 8 megapiksel per resolusi mata, selfie mirror bawaan, serta memiliki eksterior yang tahan di berbagai kondisi cuaca.

Pengaturan intuitifnya meningkatkan pengalaman pemotretan dengan penyelarasan lensa yang dikalibrasi dengan cermat dan sistem optik canggih untuk memotret subjek dengan kedalaman dan detail 3D yang lebih baik.

Untuk pengambilan gambar yang mudah, SpatialLabs Eyes dilengkapi dengan kemampuan fokus otomatis dan sentuh, yang disempurnakan lagi dengan Electronic Image Stabilization (EIS) untuk hasil rekaman yang halus dan stabil.

Baca juga: FUJIFILM luncurkan dua kamera dan dua lensa baru

Fotografer yang lebih berpengalaman akan dapat menggunakan opsi untuk mode manual yang memberikan fleksibilitas untuk mengkalibrasi pengaturan ISO, white balance, dan kecepatan rana untuk kontrol yang lebih baik dari output gambar.

Material bagian luar kamera ini dilapisi dengan lapisan shale black, sementara tutup lensa dan penutup selfie mirror dilapisi dengan lapisan aluminium untuk menghadirkan tampilan dan kesan yang canggih.

Kamera 3D SpatialLabs juga membawa keunggulan lebih dari sekadar menangkap gambar dan video yang menakjubkan.

Baca juga: Sony luncurkan lensa terbaru FE 24-50mm F2.8 G dan FE 16-25mm F2.8 G

Hal itu dikarenakan, kamera ini memungkinkan streaming 3D real-time memungkinkan pengguna untuk berbagi konten 3D mereka secara langsung di YouTube dan platform streaming lainnya dengan Acer SpatialLabs Player 3.0 yang baru.

Video chatting akan tersedia melalui widget panggilan video SpatialLabs pada Q3 yang memungkinkan konferensi video 3D resolusi tinggi yang lebih menarik pada aplikasi seperti Teams (1080p), Zoom (720p), dan Google Meet (1080p).

Baca juga: Fujifilm X100VI, seperti "mirrorless" dalam bodi kamera saku

Kamera ini juga dilengkapi dengan fitur galeri yang dapat diunduh sehingga pengguna dapat melihat kembali portofolio 3D mereka dan merasakan kembali perjalanan 3D yang imersif.

Acer juga telah mengumumkan serangkaian alat pengembang yang diperluas, termasuk plug-in SpatialLabs Unreal 5.3 dan Unity 2021.3 LTS dan 2022.3 LTS dan akan tersedia untuk para kreator 3D mulai Juni 2024.

Selain itu, adalah aplikasi SpatialLabs Model Viewer Pro yang baru dan sepenuhnya kompatibel dengan perangkat SpatialLabs Pro serta siap juga untuk diluncurkan.

Baca juga: Sony rilis kamera Alpha 9 III dan lensa G Master FE 300mm F2.8 GM OSS

Pewarta: Livia Kristianti
Editor: Siti Zulaikha
Copyright © ANTARA 2024