Jakarta (ANTARA News) - HP hari ini mengenalkan dua perangkat baru, HP Slate6 VoiceTab dan Slate7 VoiceTab, yang didesain untuk memudahkan multitask konsumen selular generasi mendatang di mana saja.
Dengan bentuknya yang tidak besar, HP sepertinya ingin mengkombinasikan fungsionalitas ponsel dengan tablet pada perangkat itu.
"Konsumen ingin mengkonsolidasikan tablet dan ponsel mereka, yang mendorong pasar 'voice tablet' (tablet yang bisa untuk panggilan telepon)," kata wakil presiden senior Consumer Personal System HP, Ron Caughlin.
"Ini merupakan kategori baru yang menarik yang merepresentasikan peluang pertumbuhan penuh arti untuk HP. HP Slate VoiceTab kami menyediakan konsumen produk kualitas tinggi dengan nilai besar," katanya dalam pernyataan di laman resmi HP.
HP Slate VoiceTab diklaim menawarkan fitur lengkap dengan dukungan prosesor quad-core, memungkinkan pengguna melakukan multitask mulai dari email, browsing web, game, hingga streaming.
Selain juga menawarkan kemampuan panggilan telepon (voice-calling) dan performa untuk keperluan-keperluan bisnis.
Slate7 VoiceTab maupun Slate6 menggunakan sistem operasi Android 4.2, kemampuan koneksi 3G, dan dual-SIM, yang memungkinkan pengguna bisa bekerja ataupun bermain ketika dalam perjalanan.
Perangkat berlayar IPS itu sama-sama dilengkapi kamera 2MP di depan dan 5MP auto-focus di belakang.
HP Slate6 VoiceTab dan Slate7 VoiceTab akan tersedia mulai Februari di India, dan HP tidak menjelaskan kapan perangkat itu tersedia di negara lainnya.
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2014